Categories: Bali

Duh, Tak Sanggup Bayar Uang Nasabah, Bos Koperasi Mau Bunuh Diri

RadarBali.com – Puluhan orang nasabah sejak Sabtu (5/) pagi mendatangi koperasi Kelurahan Tegal Cangkring, Kecamatan Mendoyo, tempat mereka menyimpan uangnya.

Penyebabnya, ada isu pemilik koperasi bunuh diri karena tidak bisa membayar uang yang diminta nasabah.

Menurut informasi, macetnya uang nasabah tersebut sejak dua minggu terakhir. Sejumlah nasabah yang datang untuk mengambil uang simpanan mereka tidak dicairkan olah pengelola koperasi.

“Saya sudah seminggu bolak balik tidak dikasih,” kata Wayan Endra Ardika yang datang ke koperasi untuk menarik sisa uang simpanannya.

Pihak koperasi selalu menjanjikan akan dicairkan, namun hingga saat ini tidak ada kepastian. Bahkan, jumlah nasabah semakin banyak yang datang dengan keluhan yang sama.

Nasabah semakin bertambah banyak karena berembus isu ketua koperasi Komang Kariana berusaha bunuh diri dengan minum racun tikus.

Penyebabnya, tidak bisa membayar uang nasabah. Isu tersebut membuat banyak nasabah khawatir hingga menggeruduk koperasi untuk mengambil uangnya.

Namun isu itu dibantah Komang Kariana. Menurutnya, dirinya memang masuk rumah sakit karena keracunan racun tikus. Bukan karena kesengajaan ingin bunuh diri, tetapi karena lalai.

Isu itu membuat nasabah khawatir sehingga serentak akan mengambil uangngya, sedangkan koperasi belum siap. Hanya bisa menyerahkan uang secara bertahap.

“Tidak benar isu itu, saya keracunan karena lalai,” ungkapnya. Kariana menjanjikan nasabah hari Senin bisa menyerahkan uang yang ditarik.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

3 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago