Categories: Bali

Duh Enaknya…Wabup Sutjidra Dikado Mobil Dinas Baru

RadarBali.com – Wakil Bupati Buleleng dr. Nyoman Sutjidra mendapat jatah mobil dinas baru. Mobil baru itu dibeli pada bulan April lalu dan baru digunakan beberapa waktu terakhir.

Mobil lama yang digunakan Sutjidra, kini masih tercatat di Sekretariat Daerah dan akan diserahkan ke Badan Keuangan Daerah (BKD) Buleleng.

Kini Sutjidra mendapat mobil New Toyota Corolla Altis tipe V dengan mesin 1.800 cc. Mobil tersebut dibeli melalui katalog elektronik Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang Jasa Pemerintah.

Dari penelusuran Jawa Pos Radar Bali, mobil Toyota New Corolla Altis 1.8 V keluaran tahu 2017, dibanderol dengan harga Rp 464,1 juta.

Mobil yang selama ini dikendarai oleh Sutjidra, sebenarnya masih tergolong baru. Terakhir kali Sutjidra mendapat mobil dinas baru pada tahun 2013 lalu.

Bersamaan dengan mobil dinas baru untuk Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana dan para pimpinan DPRD Buleleng.

Kabag Perlengkapan dan Perawatan (Perwat) Setda Buleleng, Gede Sugiartha Widiada yang dikonfirmasi kemarin, tak menampik jika Sutjidra mendapat mobil baru.

“Sebenarnya bukan baru. Itu sudah beberapa bulan lalu kok. Kalau nggak salah bulan April,” kata Sugiartha.

Menurut Sugiartha, Sutjidra diberikan mobil baru karena masa pakai kendaraan terdahulu sudah habis.

Selain itu ada kendala mesin yang mengharuskan mobil itu diam di garase. Hanya saja Sugiartha tidak merinci secara lebih detail apa kendala mesin yang dimaksud.

“Ada sih kendala. Biasa mobil yang sudah sering dipakai kan ada saja kendalanya. Usianya juga sudah bisa dibilang lewat masa pakai,” imbuhnya.

Kini mobil itu masih tercatat di Bagian Perwat Setda Buleleng. Rencananya mobil akan diserahkan kepada Badan Keuangan Daerah (BKD) Buleleng untuk pemanfaatan selanjutnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

4 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago