Categories: Bali

Uang Tak Kunjung Cair, Nasabah Serbu Koperasi Lumbung Sari Mandiri

RadarBali.com – Puluhan nasabah Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Lumbung Sari Mandiri di Kelurahan Tegal Cangkring, Kecamatan Mendoyo, kembali menggeruduk kantor koperasi lantaran uang yang ditabungkan tidak bisa ditarik.

Puluhan anggota koperasi menuntut janji mencairkan uangnya yang sejak sebulan lalu tak ditepati pihak koperasi. Di sisi lain, anggota koperasi enggan lapor polisi karena takut uang tidak bisa dikembalikan.

Keluhan anggota koperasi ini, sebenarnya sudah terjadi sejak sebulan lalu. Pada 5 Agustus lalu, puluhan anggota koperasi menggeruduk kantor koperasi karena ada isu ketua koperasi hendak bunuh diri dengan minum racun.

“Janjinya bagus, awalnya juga bagus. Tapi, sekarang janji tinggal janji,” ujar nasabah koperasi, Made Artama yang mendepositokan uangnya sebesar Rp 56 juta di KSP Lumbung Sari Mandiri.

Total uang yang ditabung maupun didepositokan nasabah bervariasi. Bahkan, salah satu nasabah ada yang mendepsitokan uangnya Rp 500 juta lebih.

Tapi, banyak yang tidak bisa mendapatkan uangnya kembali baik bunga maupun tabungan. Apesnya, selama dua bulan beberapa karyawan tidak menerima gaji.

Apesnya, selain tidak digaji, karyawan itu menjadi sasaran kemarahan nasabah yang tidak bisa mengambil uangnya.

“Saya kena marah nasabah, gaji juga tidak diberikan,” kata salah seorang karyawan. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago