Categories: Bali

Kawatir Erupsi Gunung Agung, Pratima dan Petapakan Ratu Ayu Diungsikan

RadarBali.com – Meningkatnya status Gunung Agung menjadi awas membuat warga yang berada di wilayah 9 kilometer dari kawah puncak Gunung Agung melakukan pengungsian secara massal.

Tak hanya pakaian dan barang keperluan sehari-hari yang dibawa warga dalam pengungsiannya ke Kabupaten Klungkung, namun juga pratima dan petapakan ratu ayu yang diusungnya.

Seperti yang dilakukan warga Banjar Adat Pegubugan, Desa Duda, Kecamatan Selat. Dengan menggunakan mobil pick up, mereka membawa pratima dan petapakan Pura Pesanggrahan Agung, Desa Duda yang jumlahnya belasan itu ke Pura Pejenengan Kawitan Arya Tauman, Desa Tojan Klungkung.

Menurut salah seorang warga pengempon Pura Pesanggrahan Agung I Nyoman Subratha, diungsikannya pratima dan petapakan yang dilapisi emas tersebut untuk menyelamatkan benda sakral itu dari dampak Gunung Agung dan tangan-tangan jahil para penjarah.

Sebab menurutnya, kondisi Desa Duda sudah sangat sepi, hanya beberapa orang dan pihak aparat saja yang masih berjaga di desa tersebut.

“Ada dua orang yang masih bertahan di desa saya. Kata mereka, belum ada tanda-tanda Gunung Agung mau meletus,” katanya.

Padahal bau belerang diungkapkannya, sudah tercium sangat keras bahkan hingga membuat tenggorokannya sakit.

Selain itu, Gunung Agung pun sudah tidak terlihat karena ditutup awan hitam. “Jadi kami malam-malam langsung mengungsi. Apalagi statusnya sudah naik jadi awas,” ujar pria kelahiran tahun 1969 itu. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: gunung agung

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

2 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago