Categories: Bali

Toko Dibobol, Maling Curi Ratusan Bungkus Rokok, Jutaan Rupiah Amblas

NEGARA – Kasus pencurian dengan pemberatan (curat) mulai meresahkan masyarakat Jembrana. Terbaru, sebuah toko di Jalan Plawa Lingkungan Kebon, Kelurahan Baler Bale Agung Kecamatan Negara, Jembrana, disatroni pencuri.

Ratusan bungkus rokok dan uang tunai dibawa kabur pencuri yang masuk dengan merusak pintu toko.

Pencurian tersebut baru diketahui karyawan toko, Ni Luh Putu Kerti, 25, saat akan membuka toko. Saat itu dia melihat pintu belakang toko sudah dalam keadaan terbuka.

Selanjutnya, saksi mengecek pintu belakang tersebut dan dilihat kondisi pintu sudah dalam keadaan rusak, diduga karena dicongkel. Listrik toko juga diketahui dalam keadaan mati. Meteran listrik dipadamkan.

Setelah melihat ke dalam toko, melihat rokok yang ada dalam rak pajangan rokok telah hilang. Saksi lalu menghubungi pemilik toko.

Selanjutnya pemilik toko mengecek dan ternyata rokok yang ada di rak pajangan telah hilang dicuri. “Korban sudah melapor ke Polres (Jembrana),” kata sumber koran ini.

Nilai total kerugian yang dialami dari peristiwa tersebut sekitar Rp 20 juta. Rinciannya, uang yang ada di dalam buku tabungan sebesar Rp 400 ribu di laci kasir juga hilang, sekitar 850 bungkus berbagai merek juga hilang.

Sayangnya, dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) oleh Satreskrim Polres Jembrana, petugas mendapati CCTV di toko dalam kondisi error, sehingga belum ada petunjuk mengenai pelaku pencurian. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago