Categories: Bali

Panel Listrik Terbakar, Gudang Pemotongan Kayu Ludes Terbakar

TABANAN – Sebuah gudang pemotonga kayu alias serkel UD. Bangsing indah yang berlokasi Banjar Dinas Batungsel Kelod, Batungsel, Pupuan, Tabanan ludes terbakar.

Diduga sumber api berasal dari panel listrik yang terbakar di gudang. Menurut Kapolsek Pupuan AKP I Bagus Mahendra,

insiden tersebut diketahui pertama kali oleh I Gusti Made Dita salah satu karyawan gudang serkel kayu yang kala itu baru datang dari warung.

Tanpa sengaja dia melihat kepulan asap membumbung tinggi dari bagian atap gudang serkel. Made Dita mencoba membuka gudang serkel kayu untuk memadamkan api.

Sayangnya gudang serkel dalam keadaan terkunci gembok. Karena saat hari itu seluruh karyawan tidak ada yang bekerja dengan kondisi gudang tertutup.

“Made Dita lalu meminta bantuan kepada warga sekitar. Selanjutnya Made Dita melompat pagar serkel untuk memadamkan api yang sudah

mulai melalap tiang dan atap gudang serkel. Dengan bantuan warga sekitar akhirnya api dapat dipadamkan,” terang Mahendra.

Dituturkan Mahendra dari pengakuan pemilik serkel I Ketut Sumarata. Semua panel listrik yang berada di gudang serkel sudah dipadamkan usai bekerja Sabtu (24/3) lalu.

Akibat kebakaran tersebut kerugian yang dialami mencapai Rp 60 juta dengan kerusakan mesin serkel kayu. 

“Dugaan kami kebakaran tersebut terjadi akibat adanya konsleting listrik (arus pendek). Sumber apinya berasal dari panel listrik di gudang,” tandasnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

4 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago