Categories: Bali

Tukang Ojek Tewas Dibunuh, Bupati PAS Minta Keluarga Kubur Dendam

SUDAJI – Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana, mendatangi keluarga korban Made Sukamara, 32, korban tewas dalam insiden perkelahian sesama tukang ojek, yang terjadi di Desa Sudaji, Kecamatan Sawan, Selasa (26/6) lalu.

Bupati Agus berharap kondisi di Buleleng, utamanya di Desa Sudaji, bisa kembali kondusif pasca insiden tersebut.

Bupati Agus datang ke rumah duka, Rabu (27/6) siang. Ia didampingi Camat Sawan Gusti Ngurah Suradnyana.

Di rumah duka, Agus bertemu langsung dengan Made Budianti, 25, yang notabene istri korban. Termasuk dengan kerabat almarhum.

Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana mengatakan, dirinya sengaja datang ke Sudaji untuk menemui keluarga korban.

Ia berharap agar seluruh pihak bisa mengubur masalah yang terjadi beberapa waktu lalu. “Saya berharap biar masalah ini cukup selesai sampai disini.

Bisa saling memaafkan juga. Biarkan penegak hukum memproses seusai peraturan perundang-undangan yang berlaku,” kata Agus.

Kapolsek Sawan AKP Ketut Wisnaya mengatakan, saat ini pihaknya tengah merampungkan berkas penyidikan terhadap tersangka

Made Ratep, 56, warga Banjar Dinas Kaja Kangin, Desa Sudaji, yang melakukan penusukan pada korban Made Sukamara.

“Kami masih rampungkan berkasnya dulu. Kalau sudah tuntas, kami segera limpahkan pada penuntut umum,” imbuhnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, korban Made Sukamara dan tersangka Made Ratep, terlibat pertengkaran di Pangkalan Ojek Pasar Sudaji.

Kedua pria yang sehari-harinya bekerja sebagai tukang ojek itu, sempat berkelahi gara-gara saling ejek di pangkalan ojek.

Sempat dilerai oleh sesama rekan tukang ojek, mereka memilih melanjutkan pertengkaran dan melakukan duel di Setra Desa Pakraman Sudaji.

Akibatnya Made Sukamara tewas dengan kondisi usus terburai, akibat luka tusuk.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

4 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago