Categories: Bali

Longsor Timbun Saluran Air Warga Taro, Warga Minta…

GIANYAR – Longsor menimpa saluran air bersih milik warga Desa Taro, Kecamatan Tegalalang, kemarin.

Warga Banjar Patas, terpaksa secara swadaya harus melakukan perbaikan tanggul air bersih yang tergerus akibat hujan dan longsor, demi memperoleh air bersih.

Tokoh masyarakat setempat, I Made Bontik, menyatakan cuaca hujan yang mengguyur wilayah utara Gianyar menyebabkan tanah longsor. Kebetulan, saluran warga itu berada di dekat tebing.

“Longsoran ini menimbun saluran air warga. Warga tidak mendapat air, alirannya mampet tersumbat material longsor,” keluh Bontik.

Untuk menanggulanginya, warga pun terpaksa turun melakukan perbaikan dengan alat seadanya. “Kami terpaksa turun,

karena ini mata air kami, ini sumber air. Ini yang diandalkan warga untuk konsumsi, untuk memasak dan minum,” ungkapnya.

Selaku warga, Bontik berharap ada perhatian dari pemerintah setempat. Setidaknya bisa mengamankan jalur saluran air warga dari reruntuhan longsor.

“Kami minta ada bantuan dari pemerintah. Agar air kami bisa tetap mengalir,” jelasnya. Gotong royong yang dlakukan warga berlangsung seadanya.

Bahkan, warga hanya mengandalkan alat seadanya untuk membersihkan material longsor.

Lantaran tidak ada bantuan, maka warga memperbaiki saluran mereka dengan tanah yang dibungkus menggunakan karung serta memanfaatkan bebatuan dari aliran sungai.

Mengenai lokasinya, diakui cukup sulit diakses. Mata air itu berada di Banjar Let teraliri menuju Banjar Patas.

Posisi aliran air ini berada di antara jurang. Sedangkan untuk sampai di Banjar Dinas Patas, warga harus membuat saluran dengan pipa sepanjang kurang lebih empat kilometer, melalui pinggiran sungai.

“Kalau sedikit saja terjadi longsor, dipastikan akan berdampak pada saluran air ini,” jelasnya. Longsoran itu yang menyebabkan, saluran air kerap rusak, tertimbun longsor.

Tidak saja karena longsoran material tanah, kerusakan juga dipicu dengan jatuhnya pepohonan atau dahan pohon yang menimpa saluran itu.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago