Categories: Bali

Dugaan Upeti Oknum Kejaksaan, Tim Kejagung Langsung Turun

SINGARAJA – Pasca santer upeti oknum TP4D, Kejaksaan Agung (Kejagung) rupanya langsung memberikan perhatian.

 

 Bahkan, sejumlah jaksa yang bertugas pada Jaksa Agung Muda (JAM) Pengawasan, mulai melakukan pengumpulan data terkait dugaan tersebut.

 

Bukan hanya melakukan pengumpulan data, beberapa jaksa juga menemui Ketut Yasa, pemilik CV. Arya Dewata Utama yang menghembuskan isu tersebut pada publik.

 

Keterangan Yasa dibutuhkan untuk melengkapi data-data yang dibutuhkan untuk laporan awal.

 

Kepada wartawan, Ketut Yasa mengaku bertemu dengan salah seorang inspektur yang bertugas pada JAM Pengawasan.

 

Ia menemui inspektur itu di sebuah rumah makan yang berlokasi di Denpasar, Kamis (6/9) sore lalu.

 

Yasa mengaku diminta memberikan keterangan seputar dugaan permintaan upeti yang hendak disetorkan pada Tim Pengawal, Pengamanan Pemerintahan, dan Pembangunan Daerah (TP4D) yang dibentuk kejaksaan.

 

Keterangannya pun tak jauh berbeda dengan yang disampaikan pada media.

 

“Kemarin (Kamis, Red) saya review lagi apa yang sudah saya sampaikan ke media. Tidak lama saya memberikan keterangan.

 

Sekitar 30 menit lah. Beliau (inspektur pengawasan) langsung mencatat keterangan saya di laptop, karena jam lima sore langsung diminta memberikan laporkan ke kejaksaan agung,” kata Yasa saat dihubungi Jumat (8/9).

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

3 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago