Categories: Bali

Menyelam Sedalam 100 Meter di Pemuteran, Turis Jerman Hilang Misterius

SINGARAJA – Seorang wisatawan mancanegara (wisman) asal Jerman, Bernd Klaus Walzinger, 62, dilaporkan hilang Minggu (30/9) siang kemarin.

Klaus dinyatakan hilang setelah melakukan penyeleman seorang diri di lepas Pantai Pemuteran, pagi kemarin. Saat ditunggu hingga siang hari, penyelam itu tak juga muncul ke permukaan.

Klaus diketahui sebagai seorang pemandu sekaligus instruktur selam asal Jerman. Ia lebih banyak tinggal di Banjar Dinas Beluhu Kangin, Desa Tulamben.

Kemarin, ia hendak melakukan penyeleman seorang diri di lepas Pantai Pemuteran. Konon Klaus hendak melakukan penyelaman hingga kedalaman 100 meter.

Ia pun memboyong empat buah tabung oksigen serta sebuah scooter selam untuk mempercepat proses penyelaman.

Klaus mengawali penyelaman dari pinggir pantai, sebelah barat Hotel Matahari Pemuteran. Terakhir kali ia dilaporkan terlihat di titik koordinat 807.267 Lintang Selatan-114039.252 Bujur Timur.

“Korban ini mulai menyelam pukul sembilan pagi seorang diri. Tapi sampai jam 13.30 siang belum muncul juga ke permukaan.

Dengan estimasi dia membawa empat buah tabung oksigen, semestinya dia sudah kembali setelah empat jam menyelam,” kata Kasat Polisi Perairan Polres Buleleng AKP Putu Aryana.

Polisi bersama tim gabungan yang terdiri dari Badan SAR Nasional, BPBD Buleleng, TNI, serta instruktur selam, melakukan pencarian terhadap korban.

Total ada 30 orang yang melakukan pencarian di perairan Pemuteran. Delapan orang diantaranya bahkan melakukan penyelaman untuk mencari korban.

Hingga pukul 18.00 kemarin, Aryana menyatakan pencarian belum membuahkan hasil. Selain itu angin di tengah laut juga cukup kencang, sehingga membuat gelombang cukup tinggi.

Pencarian kemarin pun terpaksa diakhiri dan akan dilanjutkan hari ini. “Kami juga sudah informasikan pada rekan-rekan nelayan di Buleleng,

sekiranya melihat wisatawan mancanegara di tengah laut, agar segera menyampaikan pada kami,” tegas Aryana. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: turis jerman

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago