Categories: Bali

Angkut Kayu Sonokeling Ilegal dari Hutan Bali Barat, Sopir Truk Dijuk

NEGARA – Tergiur dengan ongkos Rp 1,5 juta membuat Putu Pujiawan,32, harus berurusan dengan polisi.

Sopir truk asal Lingkungan Pemedilan Kelurahan  Dauhwaru, Jembrana itu ditangkap anggota Reskrim Polres Jembrana

lantaran kayu yang sonokling yang diangkut merupakan hasil penebangan liar di kawasan hutan Taman nasional Bali Barat (TNBB).

Awalnya Pujiawan yang mengemudikan truk DK 9327 PH bermaksud menyeberang ke Jawa. Namun saat melintas menjelang

subuh di jalan raya jurusan Denpasar-Gilimanuk wilayah Banjar Sumbersari, Melaya, dia dicegat oleh seseorang yang tidak dikenal.

Orang itu meminta agar kayu miliknya diangkut ke Banyuwangi dengan ongkos Rp 1,5 juta dan dibayar setelah kayu sampai.

Karena truk yang dikemudikanya saat itu dalam keadaan kosong, Pujawan kemudian menyanggupi.

Orang tidak dikenal itu kemudian mengarahkan truk yang dikemudikan Pujiawan melintasi jalan kecil berbatu menuju lokasi kayu yang akan diangkut.

Setelah tiba di pinggir hutan Sumbersari, truk dihentikan lalu orang tak dikenal bersama beberapa buruh lalu menaikkan kayu sonokling gelondongan ke atas bak truk.

Sementara Pujiawan tidur di ruang kemudi. Setelah bak truk penuh, Pujawan kemudian diminta keluar dari hutan menuju jalan utama dengan dikawal oleh orang tidak dikenal dengan mengendarai sepeda motor Honda Beat warna hitam.

“Saat keluar dari hutan dan masuk jalan utama itulah anggota menghentikan truk tersebut untuk diperiksa.

Sementara orang yang menyuruh mengangkut kayu itu langsung kabur,” ujar Kasatreskrim Polres Jembrana AKP Yusak Agustinus Sooai.

Dari penggeledahan yang dilakukan, kayu yang diangkut itu tidak dilengkapi dokumen yang sah sehingga langsung diamankan ke Mapolres Jembrana.

 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago