Categories: Bali

Siapkan Alat Uji KIR Baru, Dishub Tabanan Siapkan Anggaran Rp 1,8 M

TABANAN – Satu unit peralatan uji kendaraan (KIR) tahun ini direncanakan dipasang di lokasi uji kendaraan bermotor di Dinas Perhubungan kabupaten Tabanan.

Pengadaan peralatan uji kendaraan bermotor tersebut, saat ini masih persiapan lelang. Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Tabanan I Made Agus Hartawiguna mengatakan, penambahan alat uji KIR ini nantinya akan dilengkapi dengan elektronifikasi sistem.

Sehingga lebih mempermudahkan dalam memberikan pelayanan kepada pemohon. Berdasar data yang ada, dalam sehari rata-rata jumlah kendaraan yang dilakukan pengujian antara 80 sampai 100 unit kendaraan yang didominasi kendaraan angkutan barang.

“Sementara untuk pengadaan alat uji, saat ini sedang mempersiapkan tender, target pertengahan tahun sudah ada alatnya. Nilai anggaran yang dipasang sebesar Rp 1,8 miliar yang bersumber APBD Tabanan,” ungkapnya.

Sembari menunggu pemasangan penambahan alat uji, alat uji lama tetap dimanfaatkan. Pengujian kelaikan kendaraan bermotor belum maksimal lantaran alat uji yang dimiliki belum lengkap.

“Baru terpasang dan terkalibrasi yaitu axl load (timbangan) dan break tester (tes pengereman),” terangnya. Kemudian untuk memenuhi alat uji dasar di tahun ini akan dilengkapi beberapa alat uji lainnya.

Seperti side slip tester with XG cabinet, gas analyzer with XG cabinet, diesel smoke tester, headlight tester, dan sound level tester.

“Satu unit alat uji KIR baru sekalian nantinya kami akan lakukan elektronifikasi sistem. Jadi lebih praktis lagi pelayanan ke masyarakat,” ujarnya.

Hal senada disampaikan petugas pengujian Dishub Tabanan, Ketut Pujiantara. Menurutnya, meski selama ini sudah alat uji kelaikan kendaraan, memang belum bisa sepenuhnya maksimal.

Bahkan, untuk pengujian juga ada bagian yang masih dicek secara kasat mata. Misalnya dalam pengujian emisi gas buang masih bekerjsama dengan pihak ketiga.

Di satu sisi jumlah kendaraan yang melakukan uji laik kendaraan rata-rata mencapai 100 unit tiap harinya. “Jadi nanti jika sudah datang penambahan alat uji, tentu sangat membantu sekali apalagi akan dilakukan secara sistem sehingga lebih praktis dan mudah,” pungkasnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: uji kir

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago