Categories: Bali

Disapu Angin Puting Beliung, Satu Rumah Di Jembrana Bali Rusak Parah

NEGARA – Musibah angin kencang terjadi di kawasan Bali barat, Senin (21/1) sore.

 

 

Akibat diterpa angin ngelinus atau puting beliung, sebuah rumah di Banjar Sumbersari, Desa Melaya, Kecamatan Melaya, rusak parah.

 

Kepala Pelaksana BPBD Jembrana I Ketut Eko Susilo Artha Permana mengatakan, musibah  angin kencang terjadi sekitar pukul 15.00 wita.

 

Akibat diterpa angin, rumah milik salah seorang warga bernama Sumiati, 46, rusak.

 

“Tidak ada korban, namun atap dari asbes sebanyak 15 buah berjatuhan ditiup angin, ” jelas Eko Susilo.

 

Atas musibah itu, kata Eko, untuk sementara sudah ditangani forum relawan pengurangan risiko bencana (FRPRB) Jembrana.

“Mereka sudah memberikan bantuan untuk membersihkan rumah korban. Sedangkan tim reaksi cepat akan diterjunkan untuk penanganan lebih lenjut,” terangnya.

 

Lebih lanjut, dengan adanya musibah angin kencang, pihaknya menghimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada di tengah kondisi cuaca yang tidak menentu.

“Kami imbau masyarakat tetap waspada,” tukasnya

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago