Categories: Bali

Sering Melanggar, Pengelola Kafe Tuak Bodong Hanya Kena Denda

SINGARAJA – Pascaterjaring razia, Made Arta, pengelola kafe tuak bodong di Desa Tukadmungga, Rabu (6/2) menjalani sidang Tindak Pidana Ringan (Tipiring) di Pengadilan Negeri Singaraja.

 

Sayang meski terbukti sering melanggar, namun Arta lolos dari sanksi kurungan penjara dan hanya dikenakan hukuman denda

 

Seperti terungkap pada sidang dengan Ketua Majelis Hakim tunggal I Gede Karang Anggayasa.

 

Dalam sidang tersebut, hakim  Karang Anggayasa akhirnya hanya menjatuhkan hukuman pidana denda sebesar Rp 150ribu.

 

“Menjatuhkan hukuman pidana denda Rp 150ribu subsidair tiga hari kurungan,” ujar hakim Anggayasa.

 

Atas vonis hakim, terdakwa Made Arta pun langsung mengiyakan dan segera membayarkan denda itu melalui bank yang ditunjuk.

 

Sementara itu Kasat Polisi Pamong Praja Buleleng Putu Dana mengatakan, pihaknya sengaja menyeret Arta ke meja hijau. Sebab pengelola kafe tersebut sudah melanggar sejumlah peraturan yang ditetapkan pemerintah.

 

Kafe itu disebut sempat memanipulasi izin usaha, sehingga dicabut izinnya oleh kecamatan.

 

Selain izinnya dicabut, Pol PP juga sempat menyegel kafe tersebut. Bukannya berhenti beroperasi dan mengurus perizinan, ternyata kafe tetap beroperasi.

 

“Sesuai Perda Ketertiban Umum, memang bisa kami bawa ke tipiring. Sebenarnya sudah kami beri pembinaan, beri kesempatan urus izin. Tapi karena diabaikan, terpaksa kami bawa ke tipiring. Biar jera,” tegas Dana.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago