Categories: Bali

Akhiri Polemik dengan Undang Ketua LPD, Koster Langsung Banjir Pujian

DENPASAR-Langkah Gubernur Bali Wayan Koster mengundang para ketua Lembaga Perkreditan Desa (LPD) langsung banjir pujian.

 

Para ketua LPD serta Badan Kerjasama (BKS) LPD dan Lembaga Pemberdayaan (LP) LPD merespon positif upaya orang nomor satu di lingkungan Pemprov Bali ini untuk mengakhiri adanya polemic penggantian nama LPD dengan mengundang para ketua LPD.

 

 

Seperti disampaikan Ketua Badan Kerjasama (BKS) LPD Bali Nyoman Cendikiawan. Didampingi Ketua Lembaga Pemberdayaan Lembaga Perkreditan Desa (LP LPD) Bali I Nyoman Armaya, Cendikiawan memuji langkah Gubernur Koster yang mengumpulkan kepala LPD se-Bali.

 

Pujian keduanya, karena selama 34 tahun keberadaan lembaga perekonomian ini, baru kali ini ada seorang gubernur yang berinisiatif mengundang Kepala LPD ke Jayasabha.  

 

Untuk itu, dengan adanya pertemuan para ketua LPD se- Bali dengan gubernur, keduanya berharap agar semua pihak mendukung upaya penguatan LPD.

 

“Kenapa harus ribut soal nama, yang terpenting adalah bagaimana menguatkan keberadaan lembaga ini,” ujar Cendikiawan.

 

Hingga saat ini, Bali memiliki 1.433 LPD dengan total aset mencapai Rp 21 triliun.

 

Sementara itu, Sekda Dewa Indra dalam kata pengantarnya mengatakan bahwa pertemuan ini merupakan wujud apresiasi Gubernur Koster untuk memperkuat keberadaan LPD.

 

Gubernur Koster akan mengagendakan pertemuan dengan LPD secara berkala.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

2 minggu ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago