Categories: Bali

Prostitusi Berkedok Warung Marak, Ini Perintah Tegas Bupati Suwirta…

SEMARAPURA – Keberadaan tempat prostitusi berkedok warung di Jalan Bypass Ida Bagus Mantra, Klungkung, bukan barang baru.

Bahkan, dari hasil sidak, Bupati Klungkung Nyoman Suwirta menemukan fakta prostitusi berkedok warung di Desa Negari.

Berdasar fakta tersebut, pihaknya meminta para prajuru adat maupun dinas hendaknya dibekali produk hukum berupa perarem maupun perdes.

Dengan dasar produk hukum tersebut maka prajuru adat dan dinas dapat dengan tegas mengendalikan situasi desanya dari berbagai penyakit sosial masyarakat tersebut.

“Para prajuru juga harus berani dan tegas menindak tempat-tempat maksiat dan hal-hal negatif lainnya yang berkembang di wilayahnya.

Karena sekali saja bisnis semacam itu tumbuh dan berkembang lama, maka selamanya desa tersebut akan dicap negatif,” tandas Bupati Suwirta.

Sementara itu, Perbekel Negari, Gusti Agung Ngurah Agung mengatakan jika sebelum bupati melakukan sidak dan menemukan adanya

tempat prostitusi berkedok warung di desanya, pihaknya kerap turun bersama aparat keamanan untuk memastikan keberadaan tempat esek-esek di desanya.

Hanya saja selama pihaknya melakukan pengawasan, tidak ditemukan tempat yang dicurigai digunakan sebagai tempat esek-esek itu.

“Jadi saya malu setelah mendengar Pak Bupati menemukan tempat prostitusi di Desa Negari,” tandasnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

4 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago