Categories: Bali

Pohon Ambruk, Akses Jalur Wisata Bedugul Tertutup

TABANAN – Musibah pohon tunbang akibat hujan disertai angin kencang masih terjadi di sekitar wilayah Tabanan. Selasa (19/2) kemarin.

 

Pantauan Jawa Pos Radar Bali. Ada dua lokasi pohon tumbang.

 

Kedua lokasi pohon tumbang itu yakni di Banjar Selat, Perean, dan di Pura Batur, Banjar Dinas Bedugul, Penatahan, Penebel.  

 

Akibat batang pohon tumbang yang terjadi pukul 07.00 di Perean menyebabkan jalan Denpasar-Singaraja sempat terganggu akibat pohon ambruk dan melintang. Sedangkan di Banjar dinas bedugul, akibat pohon tumbang yang terjadi pukul 13.30 menyebabkan bangunan pura mengalami rusak parah.

  

Kasi Kedaruratan dan Logistik I Putu Trisna Widiatmika mengatakan tim reaksi cepat sudah langsung melakukan pemotongan batang pohon yang menutup jalan Denpasar-Singaraja dibantu juga oleh anggota TNI, Polri dan masyarakat.

 

“Seluruh batang pohon berhasil dievakuasi dengan menerujunkan delapan personel tim reaksi cepat (TRC. Selama proses pemotongan, seluruh kendaraan di stop dan harus sabar sampai selesai evakuasi. Hampir tiga jam terjadi kemacetan,” ujar Trisna.

 

Lebih lanjut kata Putu Trisna, akibat musibah pohon tumbang yang diperkirakan mencapai Rp 200 juta itu pihaknya menghimbau kepada masyarakat dan pengguna jalan untuk selalu waspada saat melintas di jalan raya yang banyak pohon perindang.

 

 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

3 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago