Categories: Bali

Minta-Minta di SPBU, Gepeng Wajah Lama Kembali Diciduk Satpol PP

GIANYAR-Sebanyak sembilan orang gelandangan dan pengemis (gepeng) yang biasa mangkal di sekitaran SPBU Pengosekan, Ubud, Selasa (26/2) diamankan.

 

 

Para gepeng yang terdiri dari enam anak-ana dan tiga ibu-ibu diamankan petugas dari Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP)  Kabupaten Gianyar saat sedang meminta-minta.

 

Kepala Satpol PP Gianyar, Cokorda Agusnawa, menyatakan penangkapan gepeng cilik itu berdasarkan adanya aduan langsung dari Ombudsman Republik Indonesia (ORI) Provinsi Bali.

 

“Tadi ada tiga orang Ombudsman datang langsung ke kantor Satpol PP Gianyar mengadukan adanya gepeng di seputaran SPBU Ubud sedang minta-minta,” ujar Agusnawa

 

Mendapat aduan dari ORI Bali, petugas langsung menuju SPBU dan mengamankan para gepeng.

 

Usai diamankan dan diangkut dengan mobil patroli, kesembilan gepeng langsung didata dan selanjutnya diserahkan ke Dinas Sosial Kabupaten Gianyar.

 

Lebih lanjut, Agusnawa menambahkan, jika gepeng yang diciduk kali ini pernah berurusan dengan Satpol PP. “Ini gepeng wajah-wajah lama kembali beraksi,” terangnya.

 

Para gepeng itu dikatakan Agusnawa melanggar Perda No 5 tahun 2015 tentang Ketertiban Umum.

 

Kemudian usai dibawa ke Dinas Sosial, kata pejabat asal Puri Peliatan, Kecamatan Ubud ini, nantinya para gepeng akan diberikan pembinaan.

“Kami akan sarankan mereka untuk berkarya dan tidak menggepeng, dan kemudian kami akan pulangkan mereka ke daerah asal mereka.

Demikian juga gepeng anak-anak akan kami kembalikan untuk mendapat pembinaan dari orang tuanya,” pungkasnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago