Categories: Bali

Terlahir Dari Keluarga Miskin, Mendadak Kritis Usai Mengeluh Sakit

Terlahir dari keluarga kurang mampu, kini beban penderitaan I Putu Juliantara bertambah.

Salah satu siswa di SMK Negeri Bebandem ini tiba-tiba ambruk dan kritis meski awalnya diakui sehat dan bugar.

 

I WAYAN PUTRA, Amlapura

 

Tak ada seorang pun yang mengetahui kapan datangnya sakit.

Demikian halnya seperti yang dialami I Putu Juliantara, 16.

Meski awalnya diakui keluarga sehat dan biasa-biasa saja, kini siswa SMKN 1 Bebandem mendadak ambruk dan kritis dengan hanya bisa terbaring lemah di atas bed  ruang Wijaya Kusuma Rumah Sakit Umum (RSU) Amlapura.

Dalam kondisi terbaring, tubuh pelajar yang terlahir dari keluarga miskin asal Dusun Teludug Desa Sibetan, Bebandem ini juga tampak kurus kering akibat sakit yang dideritanya.

Ditemani kedua orang tuanya, anak pertama pasangan suami istri (pasutri) Nengah Diasta dan Ni Made Dauh ini juga tampak tergolek dengan selang infus menancap di tangannya dan selang oksigen menancap di hidungnya.

Ditemui di ruang Wijaya Kusuma, orang tua Putu hanya bisa pasrah. Sebagai keluarga tidak mampu, ia hanya bisa pasrah dengan kondisi anaknya

Bahkan saat ditanya penyakit yang diderita anaknya, pasutri ini mengaku tidak pagan.  

“Kami tidak bisa apa-apa kecuali pasrah. Padahal sebelumnya dia baik-baik saja dan terakhir hanya sempat bilang mengeluh sakit. Hanya menurut dokter ada kelainan yakni ada cairan di otak,”ujar ayah Putu sedih.

Atas kondisi Juliantara yang kritis pun mengundang simpati dari Ketua DPRD Karangasem I Nengah Sumardi.

Ditemani Perbekel Sibetan di Wayan Beru, Sumardi menjenguk ke ruang perawatan Juliantara.

 “Kami berharap bisa ditangani dengan baik. Apalagi pasien ini dari keluarga kurang mampu  dan tidak ditanggung BPJS,” ujarnya berharap.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago