Categories: Bali

Datangkan Alat Berat, Sampah di Jembatan Pemaron Masih Menggunung

PEMARON –Upaya pengangkatan dan pembersihan tumpukan sampah di Tukad Batupulu, Pemaron, hingga Rabu (13/3) terus dilakukan.

 

 

Bahkan, pemerintah akhirnya mengerahkan satu unit alat berat guna membersihkan tumpukan sampah yang menyumbat Jembatan Pemaron dan berpotensi menyebabkan banjir itu.

 

Alat berat itu dikerahkan Balai Wilayah Sungai (BWS) Bali Penida. Sampah berupa ranting-ranting kayu dan bambu yang tersangkut di jembatan, dibersihkan secara perlahan.

 

Selain menegrahkan alat berat, dari pantauan Jawa Pos Radar Bali, sejumlah staf dari Kantor Camat Buleleng, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman dan Pertanahan (Perkimta), Dinas Lingkungan Hidup (DLH), serta TNI dan Polri juga dikerahkan guna mempercepat proses pembersihan.

 

Meski telah mengerahkan alat berat, upaya pembersihan sampah itu belum membuahkan hasil signifikan dan sampah masih menggunung.

 

Maklum saja timbunan sampah begitu banyak. Selain itu tumpukan rumpun-rumpun bambu yang hanyut dibawa banjir, turut menyulitkan proses pembersihan.

 

Akhirnya sejumlah sampah yang sudah kering, dibakar. Upaya membakar sampah itu pun tak memberikan dampak yang signifikan. Sebab sebagian besar sampah dalam kondisi basah karena terus menerus terkena air sungai.

 

Camat Buleleng Gede Dody Sukma Oktiva Askara mengatakan, proses pembersihan itu akan dilakukan bertahap. Sebab sampah yang menyumbat gorong-gorong di jembatan Pemaron cukup banyak.

 

“Sampahnya banyak, ada kayu gelondongan besar sampai sampah-sampah bambu. Kami lakukan gotong royong, supaya cepat tertangani. Jadi aliran air bisa lancar,” kata Dody.

 

Selain itu ia juga meminta agar masyarakat tak membuang sampah ke sungai. Baik itu sampah rumah tangga, maupun limbah kayu atau bambu. Sebab limbah-limbah tersebut, meski berbentuk organik, berpotensi menyumbat jalur air. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago