Categories: Bali

Sampah Sumbat Got, Air Meluap, BPBD Gianyar Turun Tangan

GIANYAR – Masalah air got meluap kembali terjadi. Kemarin got di Jalan Banjar Delod Tangluk, Desa/Kecamatan Sukawati meluap pada pukul 09.35.

Air got pun mengganggu pengguna jalan raya. Petugas Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) pun terjun untuk menangani masalah itu.

Menurut Kepala BPBD Kabupaten Gianyar AA Oka Digjaya, air got meluap itu disebabkan oleh sampah. “Got ditutupi sampah. Sehingga air meluap menggenangi jalan,” ujar Oka Digjaya.

Kata Oka Digjaya, hujan yang sempat terjadi di wilayah perbukitan mengantarkan sampah ke wilayah hilir di Sukawati. “Petugas langsung kami terjunkan untuk menangani sampah,” ujarnya.

Untuk mengangkut sampah, petugas harus masuk ke dalam gorong-gorong. Sampah yang nyangkut di got diambil perlahan. Ternyata sampah yang menyumbat ditemukan sebanyak 1 pikap.

Sampah yang menyumbat terdiri dari beragam bahan. Mulai sampah bambu, dahan pohon, botol plastik, keranjang dan patahan kursi plastik.

Pukul 12.15 sampah sudah dapat dikeluarkan dari got. “Sehingga aliran air sudah kembali normal,” jelasnya.

Sementara itu, tidak saja di wilayah Sukawati, air got meluap juga terjadi di Jalan Raya Semebaung-Bitra, Kecamatan Blahbatuh. Air got keluar dari salah satu got rumah makan, kemudian melaju ke jalan raya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago