Categories: Bali

Diminati Turis Asing, Bupati Suwirta Janji Benahi Fasilitas Kapal Roro

SEMARAPURA – Nusa Penida belakangan ini makin diminati wisatawan asing. Hanya saja tranportasi laut yang sedikit menjadi kendala.

Beruntung ada kapal roll on roll (roro) Nusa Jaya Abadi. Kapal ini merupakan salah satu kapal besar yang memberikan pelayanan penyeberangan ke Nusa Penida.

Karena itu Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta bertekad akan meningkatkan fasilitas yang ada di kapal tersebut.

Sebagai catatan, Kapal Roro Nusa Jaya Abadi merupakan kapal milik Pemprov Bali yang sekarang ini sudah dihibahkan ke Pemkab Klungkung.

 “Kita akan tingkatkan fasilitas yang ada di Kapal Roro sehingga layak untuk wisatawan yang akan berlibur ke Nusa Penida,” ujar Bupati Suwirta.

Kemarin, Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta didampingi Kepala UPT Pengeloloan Prasarana Teknis Perhubungan Nusa PenidaI Wayan Sudiana,

Camat Nusa Penida I Komang Widyasa Putra meninjau Dermaga Pelabuhan Kapal Roro di Pelabuhan Sampalan, Kecamatan Nusa Penida.

Bupati Suwirta melihat suasana pelabuhan termasuk penumpang. Ternyata 90 persen penumpang adalah wisatawan mancanegara.

Bupati Suwirta berharap bisa memenuhi keinginan masyarakat lokal Nusa Penida maupun wisatawan yang berkunjung ke Nusa Penida.

“Saya puny ide memodifikasi penambahan asesoris penunjang kenyamanan sehingga semakin banyak diminati oleh wisatawan mancanegara,” paparnya. 

“Kita tidak bisa menuntut kapal ini untuk menghasilkan saja, tetapi apa yang kita lakukan untuk memperbaiki Kapal Roro ini, sehingga masyarakat dan wisatawan nyaman dengan transportasi ini, ” ujar Bupati Suwirta

Pihaknya juga mengimbau Kepala UPT Pengeloloan Prasarana Teknis Perhubungan Nusa Penida agar meningkatkan kinerjanya dalam pengawasan dan pengecakan kapal.

Sementara itu, Kepala UPT Pengeloloan Prasarana Teknis Perhubungan Nusa Penida I Wayan Sudiana mengatakan, Kapal Roro Nusa Jaya Abadi sendiri sudah melayani penyeberangan Padang Bai Nusa Penida dengan trip dua kali sehari.

“Kapal Roro Nusa Jaya Abadi mampu mengangkut 182 orang penumpang, termasuk berbagi jenis kendaraan, sehingga jika warga ataupun wisatawan yang berencana

berkunjung ke Nusa Penida dan bawa kendaraan sendiri, maka Kapal Roro Nusa Jaya Abadi akan menjadi pilihan utama,” papar I Wayan Sudiana. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: kapal roro

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago