Categories: Bali

Berangkat ke Lovina Subuh, Mobil WN Tiongkok Terjun ke Jurang Gitgit

SUKASADA  – Sebuah mobil pribadi, terjun bebas ke jurang di Kilometer 8-9 Banjar Dinas Pumahan, Desa Gitgit, Kecamatan Sukasada, pagi kemarin.

Mobil itu diketahui mengangkut sejumlah wisatawan dari Tiongkok. Meski jatuh ke jurang, tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 05.00 pagi kemarin. Mobil dengan nomor polisi DK 1528 ET yang dikemudikan Ahmad Hermanto, 27, warga Kelurahan Pedungan itu, diketahui melaju dari arah Denpasar hendak menuju Lovina.

Saat itu Hermanto mengajak lima orang penumpang, yang seluruhnya wisatawan mancanegara (wisman) asal Tiongkok. Mereka adalah Lyu Haiyang, 51; Pan Yi, 22; Sheng Yafei, 50; Yu Yehua, 19; dan Hua Ying, 22.

Saat melintas di lokasi kejadian, tiba-tiba saja mobil yang dikemudikan Hermanto selip. Mobil kemudian mengarah ke sisi timur jalan dan langsung masuk ke jurang sedalam 15 meter yang di dasarnya terdapat sungai.

Saat jatuh ke jurang, posisi roda mobil berada di bagian atas. Salah seorang warga setempat, Komang Redinayasa, 34, mengaku sempat mendengar suara benturan keras di depan rumahnya.

Saat itu suasana masih gelap. Saat dilihat ke bagian bawah jurang, ternyata ada sebuah mobil yang terperosok di sana.

“Saya sama warga langsung ambil tangga, biar bisa bantu. Memang ada banyak penumpangnya. Sepertinya tidak ada yang luka parah,” katanya.

Sementara itu Kasubbag Humas Polres Buleleng Iptu Gede Sumarjaya mengatakan, dalam peristiwa itu ada tiga orang penumpang yang mengalami luka-luka.

Masing-masing Lyu Haiyang yang mengalami luka lecet pada hidung, dahi, dan nyeri pada leher; Pan Yi yang mengalami luka lecet pada hidung dan lutut kiri; dan Sheng Yafei yang luka lecet pada kelopak mata kanan serta nyeri pada pinggang.

“Untuk penumpang lain dan pengemudi, semuanya dalam kondisi sehat. Tadi hanya sempat rawat jalan saja di RSUD Buleleng. Tadi siang sudah kembali ke hotel mereka di Kuta,” kata Sumarjaya.

Hasil penyelidikan sementara, diduga pengemudi mobil sempat melaju dengan kecepatan cukup tinggi dari arah Denpasar.

Sehingga kehilangan kendali terhadap kendaraannya dan jatuh ke jurang yang ada di lajur berlawanan. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

3 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago