Categories: Bali

6 Bulan Tetaskan 33.750 Butir Telur, Ribuan Tukik Dilepasliarkan

NEGARA – Ribuan telur penyu dari penangkaran kelompok pelestari penyu (KKP) Kurma Asih, Desa Perancak, menetas dan langsung dilepasliarkan ke habitat di pantai Perancak.

Jumlah tukik atau anak penyu yang baru menetas, tertinggi sejak lima tahun terakhir. Namun, muncul kekhawatiran penyu banyak mati karena habitat penyu sudah tercemar sampah, terutama sampah plastik.

Ketua KPP Kurma Asih I Wayan Anom Astika Jaya mengatakan, sejak bulan Maret lalu hingga bulan ini sebanyak 375 sarang telur penyu ditetaskan secara semialami.

Setiap sarang berisi rata-rata 90 butir telur penyu, jadi jumlah total sebanyak 33.750 butir telur ditetaskan.

“Telur yang ditetaskan dari sarang alami di sekitar pantai Desa Perancak dan pantai lain, baik yang ditemukan anggota kelompok maupun warga,” jelasnya.

Pengambilan telur dari sarang penyu ke penangkaran semi alami ini, untuk menyelamatkan telur penyu dari predator maupun orang yang masih memburu telur penyu.

Dari hasil penangkaran semi alami tersebut, sekitar 95 persen dari setiap sarang menetas dan langsung dilepasliarkan ke habitat.

“Sebagian ada di kolam untuk sarana edukasi, pada pelajar dan wisatawan,” terangnya. Anom menambahkan, jumlah telur penyu yang ditetaskan di sarang sejak enam bulan terakhir, merupakan jumlah terbanyak sejak lima tahun terakhir.

Jumlah terbanyak terakhir pada tahun 2014 mencapai 400 buah lebih sarang penyu, tahun berikutnya menurun rata-rata 200 buah sarang.

Ribuan ekor tukik yang dilepasliarkan, lanjutnya, harapannya hidup dan tumbuh besar sehingga satwa dilindungi ini tidak punah.

Penyu selain menjadi buruan liar, saat ini juga terancam karena habitatnya sudah tercemar. Terbukti dua ekor penyu menderita tumor yang diduga karena makan makanan mengandung kimia berbahaya seperti plastik.

Menurut Anom, penyu sitaan polisi yang menderita tumor tersebut sementara dititipkan di KKP Kurma Asih.

Nantinya, penyu tersebut akan dibawa ke tempat rehablitasi untuk menyembuhkan tumor di mata. “Dua ekor penyu yang menderita tumor masih dititipkan,” tandasnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago