Categories: Bali

Bos Barang Rongsokan Borong Bongkaran Pasar Banyuasri Rp 50 Juta

SINGARAJA – Material bongkaran bangunan di Pasar Banyuasri, ternyata cukup diminati pembeli. Bangunan yang menjadi aset Perusahaan Daerah (PD) Pasar Buleleng, laku seharga Rp 50 juta.

Bongkaran bangunan itu dilelang sejak sebulan lalu. Lelang dimenangkan salah seorang pengusaha barang bekas di Denpasar. 

Pemenang lelang kemudian meratakan seluruh bangunan dan berhak mengambil seluruh isi yang tersisa.

Pantauan Jawa Pos Radar Bali, cukup banyak pekerja yang dikerahkan untuk mencari bongkaran bangunan. 

Sebagian besar ditugaskan memotong besi-besi yang tertanam dalam bangunan. Ada pula yang mengambil kayu dan benda-benda lain yang dianggap masih berharga.

“Kami jual utuh apa yang ada di sana. Macam-macam yang diambil. Ada kayu, besi, seng, ya apa saja yang dianggap laku. 

Proses pembongkaran dan perataan itu jadi tanggungjawab pemenang lelang,” kata Dirut PD Pasar Buleleng, Made Agus Yudi Arsana kemarin.

Menurutnya dalam proses lelang, ada lima rekanan yang tertarik mengajukan penawaran. 

Belakangan rekanan mundur teratur karena waktu yang diberikan untuk mengambil material cukup sempit. Hanya seminggu saja.

Dalam pembongkaran dan pembersihan itu, pihaknya juga telah berkoordinasi dengan pihak rekanan dari PT Tunas Jaya Sanur 

selaku rekanan proyek revitalisasi Pasar Banyuasri, termasuk dengan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Buleleng.

Koordinasi dilakukan, agar kegiatan pembongkaran dan pembersihan tidak menganggu aktivitas dari rekanan penggarap pasar.

“Rekanan (Tunas Jaya,red) juga tidak ingin terhambat dalam pekerjaannya. Jadi kami sudah koordinasikan, agar sama-sama bisa bekerja. 

Dan, diberikan waktu seminggu untuk membongkar dan pembersihan material bangunan pasar,” tukasnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago