Categories: Bali

Blangko e-KTP Kosong, 600 Warga Klungkung Terpaksa Pegang Suket

SEMARAPURA – Blangko Kartu Tanda Penduduk (KTP) elektronik atau e-KTP di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Klungkung kembali kosong sejak sebulan yang lalu.

Akibatnya sekitar 600 pemohon e-KTP hanya diberikan surat keterangan (suket). Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil

Kabupaten Klungkung Komang Darma Suyasa, menuturkan setiap harinya ada saja warga yang memohon untuk pembuatan e-KTP.

Baik itu pembuatan e-KTP untuk pertama kali maupun karena perubahan status dalam elemen kependudukan. Seperti perubahan status perkawinan, pekerjaan dan hal lainnya.

“Ada juga yang mengajukan permohonan pembuatan e-KTP karena e-KTPnya hilang dan juga rusak. Jadi, hampir setiap hari ada yang membuat e-KTP sehingga blangko e-KTP terus dibutuhkan,” kata Komang Darma Suyasa.

Di tengah permintaan pembuatan e-KTP yang berlangsung terus menerus, ternyata ketersediaan blangko e-KTP tidak mencukupi.

Tidak heran jika pemohon e-KTP yang melakukan perekaman lebih dari enam bulan akhirnya memegang suket sebagai pengganti blangko e-KTP untuk sementara waktu dan harus diperpanjang setiap enam bulan sekali.

“Blangko habis sejak sebulan yang lalu. Datang 1.000 keping blanko e-KTP, seminggu sudah habis. Saat ini ada sebanyak 600 orang pemegang suket di Klungkung,” ujarnya.

Merasa tidak nyaman membawa suket yang berupa kertas lembaran, menurutnya, sejumlah warga rela mengintip kedatangan blangko e-KTP.

Sehingga saat blangko datang, masyarakat berduyun-duyun datang untuk melakukan cetak e-KTP sehingga tidak lagi membawa suket.

Tidak heran jika ribuan blangko e-KTP langsung ludes dalam hitungan hari. “Saya tidak tahu pasti kapan blangko e-KTP-nya datang. Kondisi ini sudah terus kami sampaikan ke pusat melalui provinsi,” tandasnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago