Categories: Bali

Kasus Inkracht, Kejari Buleleng Eksekusi BB Perbekel Ashari Rp 50 Juta

SINGARAJA – Kejaksaan Tinggi Negeri (Kejari) Buleleng akhirnya mengeksekusi barang bukti terpidana korupsi perkara 

tukar guling pembangunan Kantor Desa Celukan Bawang, Gerokgak Muhammad Ashari yang merugikan negara sebesar Rp 50 juta.

Eksekusi dilakukan di ruangan kantor Kejari Buleleng kemarin dipimpin langsung oleh Kasipidsus Buleleng I Wayan Genip setelah kasusnya inkracht.

“Hari ini kami terima eksekusi barang bukti senilai Rp 50 juta yang diserahkan langsung oleh keluarga dari Perbekel Celukan Bawang, Gerokgak Muhammad Ashari,” kata I Wayan Genip.

Uang yang dibayar terpidana kasus korupsi Muhamad Ashari berdasar Putusan Pengadilan Tipikor Denpasar pada (18/12) 2019 lalu. 

Berdasar amar putusan, Muhammad Ashari terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana korupsi secara bersama-sama secara berlanjut.

Kemudian menjatuhkan pidana penjara selama 1 tahun dan 3 bulan, dan pidana denda sebesar Rp 50 juta. Apabila denda tersebut tidak dibayar maka diganti dengan pidana kurungan selama 4 bulan.

Bahkan, majelis hakim menjatuhkan pidana tambahan kepada terdakwa membayar uang pengganti (sitaan) sebesar Rp 39 juta.

“Uang yang eksekusi denda yang kami terima akan disetorkan ke kas Negara,” terangnya. Genip juga menjelaskan Muhammad Ashari

juga telah membayar uang pengganti (sitaan) sebesar Rp 39 juta seminggu setelah dijebloskan ke Lapas Singaraja.

Uang tersebut juga sudah pihaknya setorkan ke kas negara. “Selanjutnya yang bersangkutan (Ashari) akan menjalani masa penahanan sesuai vonis yang dijatuhkan oleh majelis hakim selama 15 bulan,” pungkasnya

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago