Categories: Bali

Siswa Magang Pelaku Pungli Jadi Korban, Peradi: Ada yang Tidak Beres

SINGARAJA – Pungutan liar (pungli) dengan modus jual beli nomor antrean yang melibatkan siswi SMK magang di Disdukcapil Buleleng, masih menyisakan tanda tanya.

Masyarakat menilai tidak  mungkin seorang siswa melakukan perbuatan seburuk itu. Pasti ada hal lain dibalik semua itu.

Hal ini pun yang kini direspons oleh DPC Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) Singaraja Gede Harja Astawa.

Menurutnya, persoalan pungli yang melibatkan anak SMK magang jika sampai ke ranah hukum, DPC Peradi Singaraja siap mendampingi anak tersebut hingga tuntas.

“Ini dilakukan sebagai bentuk perhatian dan perlindungan dari para advokat di Buleleng terhadap anak dibawah umur,” kata Gede Harja Astawa.

Menurut pria asal Temukus, Banjar, ini, dia memiliki pandangan yang berbeda terhadap vonis bersalah yang diberikan Disdukcapil Buleleng.

Dia menilai, secara logika anak yang masih dibawah umur belum cukup memiliki keberanian untuk melakukan aksi pungli. 

Terlebih itu terjadi di pelayanan masyarakat. Terlebih lagi dalam video tersebut juga menampilkan pihak yang memberikan uang.

“Itu anak dibawah umur, logikanya tidak mungkin anak itu berani berbuat seperti itu. Kalau tidak ada pihak-pihak yang diduga yang memanfaatkan situasi ini.

Terlepas dari dugaan itu, anak magang kan ada pengawas disana. Kenapa ini bisa terjadi. Jangan anak ini yang justru dijadikan korban,” beber Harja.

Pihaknya ingin ungkap semuanya, tidak semata-mata persoalan anak ini. Tapi dia menduga ada indikasi lain soal pelayanan disana yang tidak beres. Sehingga pihak lain kemungkinan memanfaatkan anak tersebut.

“Terkait pungli ini kami segera melakukan komunikasi dengan pihak anak tersebut. Karena ini dengan adanya persoalan ini mental anak tersebut menjadi turun yang berimbas pada masa depan anak tersebut,” ungkapnya.

Dia berharap persoalan seperti ini tidak terjadi lagi. Disdukcapil Buleleng harus dievaluasi, jangan sampai persoalan ini terulang lagi. “Ada kesalahan oknum tertentu, justru orang lain jadi korban,” tandasnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago