Categories: Bali

Tak Biasa, Aktivitas Penyeberangan ke Nusa Penida Turun Jelang Nyepi

SEMARAPURA – Aktivitas penyeberangan orang ke Kecamatan Nusa Penida melalui Pelabuhan Tradisional Tribuana, Desa Kusamba, Kecamatan Dawan jelang Hari Raya Nyepi tahun ini tampak lebih lengang.

Ini lantaran warga Nusa Penida yang merantau ke luar daerah pulang kampung lebih awal lantaran dampak wabah virus korona.

Petugas Syahbandar Wilayah Kerja Kusamba, I Nengah Warnata, menuturkan, aktivitas penyeberangan orang

ke Kecamatan Nusa Penida biasanya meningkat sejak H-3 Nyepi melalui Pelabuhan Tradisional Tribuana, Desa Kusamba.

Peningkatan itu terjadi karena warga Nusa Penida yang bekerja di luar Nusa Penida pulang kampung untuk bisa mengikuti ritual Melasti. “Biasanya sampai terjadi penambahan trip hingga 3-4 trip per hari,” katanya.

Namun, untuk Nyepi tahun ini tampak berbeda. Aktivitas penyeberangan lebih sepi lantaran dampak virus corona.

“Warga Nusa Penida yang bekerja di luar Nusa Penida memutuskan pulang kampung lebih awal dimungkinkan karena diliburkan akibat dampak virus corona ini,” ujarnya.

Bahkan menurutnya, penurunan warga yang menyeberang ke Nusa Penida terjadi sejak seminggu yang lalu.

Sehingga pengusaha boat memilih untuk mengurangi tripnya sebagai upaya menekan biaya operasionalnya.

“Pengusaha sudah mulai mengurangi jumlah trip sejak kemarin karena sepi. Jika normalnya ada 10 trip per hari. Sejak kemarin hanya tujuh trip saja,” ungkapnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago