Categories: Bali

PDP Terus Bertambah, RS Klungkung Bikin Sekat Baru di Ruang Isolasi

SEMARAPURA – RSUD Klungkung selama ini menyiapkan ruangan isolasi dengan kapasitas enam tempat tidur dalam menangani pasien dalam pengawasan (PDP) dan positif virus corona.

Dengan dirawatnya satu pasien positif virus corona dan 5 PDP, ruang isolasi RSUD Klungkung telah penuh terisi.

Sebagai antisipasi bertambahnya PDP dan pasien positif virus corona, RSUD Klungkung dibantu Kodim 1610/Klungkung membuat sekat untuk menambah kapasitas ruang isolasi.

Direktur RSUD Klungkung dr. I Nyoman Kesuma menuturkan, ruang isolasi antara PDP dan pasien positif virus corona tidak boleh menjadi satu.

Sebab PDP yang memiliki kemungkinan negatif terinfeksi virus corona menjadi berpeluang besar terinfeksi lantaran ruang isolasinya menjadi satu dengan pasien positif virus corona.

“Jangan sampai hasil cek labnya menjadi positif,” katanya. RSUD Klungkung sendiri memiliki ruang isolasi berkaitan dengan penanganan pasien virus corona berkapasitas 6 tempat tidur.

Dengan dirawatnya satu pasien positif virus corona dan 5 PDP, ruang isolasi RSUD Klungkung telah penuh terisi.

Bila ada tambahan PDP atau pasien positif virus corona, tentunya ruang isolasi sudah tidak bisa menampung lagi.

Untuk itu bersama personel TNI-AD Kodim 1610/Klungkung, RSUD Klungkung membuat sekat di ruang isolasi tersebut.

“PDP di blok utara HD basement. Yang positif di blok selatan HD basement di ruang klaster,” terangnya.

Sesuai SOP, lanjut dia, pasien positif virus corona dapat dirawat di ruang yang sama. Adapun ruang isolasi untuk pasien positif virus korona yang sedang dalam proses pengerjaan itu nantinya berkapasitas 10 tempat tidur.

“Sementara untuk alat pelindung diri (APD), saat ini masih aman untuk tujuh hari ke depan. Agar ketersediaan APD terus aman, kami sudah mengupayakan untuk pembelian dan menghubungi pihak donatur,” tandasnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago