Categories: Bali

Wagub Cok Ace: Relaksasi Sektor Pendidikan Tunggu Keputusan Menteri

SINGARAJA – Upaya pemerintah melakukan relaksasi sejumlah sektor yang ada di Bali, belum diikuti oleh sektor pendidikan.

Pemerintah belum berencana melakukan relaksasi terhadap sektor pendidikan. Sebab hingga kini Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) belum memberikan lampu hijau untuk relaksasi dunia pendidikan.

Wakil Gubernur Bali Tjokorda Artha Ardana Sukawati menyatakan, sejauh ini hanya 14 sektor yang mendapat relaksasi dari Pemprov Bali.

Masing-masing sektor pelayanan publik, transportasi, adat dan agama, seni dan budaya, pertanian, perdagangan, lembaga keuangan,

kesehatan, konstruksi, pengelolaan dan pemeliharaan lingkungan hidup, sosial, fasilitas umum, pariwisata, serta sektor ketentraman dan ketertiban.

“Semua kegiatan kecuali pendidikan. Sektor pendidikan sampai akhir tahun ini masih study from home. Ini sesuai dengan petunjuk dari Menteri Pendidikan,” kata Wagub Cok Ace saat melakukan kunjungan kerja ke Buleleng kemarin.

Menurutnya, sektor pendidikan bisa berpotensi menjadi klaster penularan covid-19. Sejumlah negara yang telah memberlakukan relaksasi di sektor pendidikan, bahkan memilih menghentikan relaksasi itu.

Sebab terjadi klaster penularan baru di sektor tersebut. “Kami khawatir pendidikan akan jadi episentrum baru yang sangat sulit diatasi. Karena karakternya sama dengan (klaster) pasar. Apalagi anak-anak agak sulit dikendalikan,” ungkapnya.

Apa sektor lain juga tak berpotensi menimbulkan klaster baru? Cok Ace tak menampik hal tersebut. Menurutnya segala kemungkinan bisa saja terjadi, bila masyarakat tak disiplin dalam penerapan protokol kesehatan.

Apabila kasus makin tinggi, tak menutup kemungkinan Bali akan membutuhkan waktu lebih lama untuk puluh.

“Kita tidak bisa prediksi kapan akan pulih, sepanjang vaksinnya belum didapatkan. Apalagi negara besar seperti Australia, Korea Selatan, dan Singapura itu sudah bolak-balik buka tutup.

Negara besar yang kita anggap maju saja masih sangat fluktuaktif. Makanya kami ingatkan, agar protokol kesehatan itu benar-benar dipatuhi. Mudah-mudahan (kasusnya) tidak lebih besar dari yang sekarang,” demikian Cok Ace. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago