Categories: Bali

Sambut Hari Raya Galungan, Bupati Mahayastra Mepatung Bersama Staf

GIANYAR – Tradisi Mepatung, semacam membeli daging babi urunan, dipotong, lalu dibagi merata dilestarikan oleh Bupati Gianyar, Made Mahayastra.

Bersama jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan staf, bupati memotong babi di halaman belakang Kantor Bupati Gianyar kemarin.

Menurut Bupati Mahayastra, setiap hari raya Galungan, sekitar 20 babi dipotong oleh Mahayastra bersama staf dan jajaran DPC PDIP Gianyar.

“Kalau di rumah dengan staf ada 12 ekor. Ditambah disini dan dengan sekretariat (Kantor Bupati, red) ada sekitar 20 ekor. Itu dilakukan setiap Galungan,” ujar Mahayastra.

Bupati Mahayastra mengatakan, Mepatung ini sebagai ajang kebersamaan. Diakui, Mahayastra awalnya tidak pernah ngerecah (memotong) secara langsung.

Namun, kesempatan itu bisa digunakan untuk berbaur dengan staf. “Ini semata-mata untuk menjaga kebersamaan.

Karena Gianyar harus dibangun bersama-sama. Tidak mungkin hanya seorang bupati bisa menyelesesaikan semua permasalahan yang ada,” jelasnya.

Bagi Mahayastra, tradisi Mepatung sudah dilakukan semenjak 2004 lalu. Sejak dia menjabat Ketua DPRD Gianyar.

“Sebenarnya dari dulu sudah dilakukan. Semenjak jadi ketua DPRD 2004, 16 tahun lalu. Hanya saja dilakukan dengan kelompok yang berbeda-beda.

Lagi dengan sekretariat DPC, Staf, anggota DPRD beserta staf, kali ini dengan staf di Pemkab,” ungkapnya.

Bupati asal Kecamatan Payangan itu menambahkan, momentum Galungan bukan sebatas ritual.

Di dalamnya juga ada proses sosial, kemasyarakatan, gradag-grudug, bareng, kebersamaan, belajar membuat adonan dan belajar berbagi. “Disana nikmati prosesnya berbagi,” pungkasnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

3 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago