Categories: Bali

Jadwal Penyaluran BST di Buleleng Hingga Desember Tidak Ada Kendala

SINGARAJA – Pencairan bantuan sosial tunai (BST) tahap VIII di Kabupaten Buleleng, Bali, telah dimulai sejak 10 November 2020 lalu.

Masa waktu pencairan ini akan berlangsung hingga Selasa (17/11) besok. Kepastian pencarian BST tersebut disampaikan Kepala Dinas Sosial Buleleng, I Putu Kariaman Putra, Senin (16/11).

Menurut Kariaman Putra, pencairan BST ini dilakukan melalui PT. Pos dan juga Himbara. “BST melalui PT. Pos sudah melakukan pencairan dari tanggal 10 – 17 November 2020.

BST melalui Himbara (BNI dan BRI) sudah langsung ditransfer ke rekening KPM (Keluarga Penerima Manfaat),” kata Kariaman Putra.

Dijelaskan lebih jauh bahwa nilai yang diterim per keluarga penerima manfaat (KPM) sebesar Rp 300 ribu per bulan.

Untuk sementara ini, KPM akan terus mendapatkan jatah penerimaan sampai bulan Desember 2020 mendatang. “Sementara ini sampai bulan Desember,” ujarnya.

Jumlah keseluruhan KPM hingga bulan November 2020 ini sebanyak 27.655 KPM. Mereka tersebar di seluruh kecamatan hingga tingkat desa di Buleleng.

“Untuk bulan November ada 16.435 KPM yang disalurkan lewat PT. Pos, lalu ada 1.378 KPM melalui transfernya Bank BRI, dan 481 KPM transferan melalui bank BNI,” ungkapnya.

Saat diganti terkait tingkat realisasi dari seluruh total KPM, Kariaman Putra mengakui bahwa pihaknya belum menerima data tersebut dari pihak penyalur.

“Belum kami terima datanya karena masih jadwal pencairan,” bebernya. Sejauh ini belum ada kesulitan yang dihadapi baik oleh Dinsos Kabupaten Buleleng maupun dari para pihak penyalur.

“Kesulitannya kiranya belum ada karena Dinsos hanya memfasilitasi Kemensos RI dengan pihak bank selanjutnya menginformasikan ke KPM melaui perbekel dan lurah serta potensi SDM Dinsos

di wilayah agar para KPM tidak mengalami kendala dan membantu KPM supaya program dapat berjalan lancar tepat waktu,” tandasnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago