Categories: Bali

SAH! Terpilih Lewat PAW, Muhajir Resmi Jabat Perbekel Celukanbawang

GEROKGAK – Sempat tertunda selama beberapa bulan, proses Pergantian Antar Waktu (PAW) di Desa Celukanbawang akhirnya bergulir. 

Muhajir, terpilih sebagai Perbekel Antar Waktu (PAW) yang dilakukan lewat Musyawarah Desa (Musdes).

Muhajir dilantik sebagai perbekel pada Selasa (29/12). Pelantikan dilakukan di Villa Dewantara, Banjar Dinas Brongbong, Desa Celukanbawang. 

Pelantikan dilakukan oleh Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana. Dalam sambutannya Agus Suradnyana mengatakan, pemilihan Perbekel merupakan sebuah proses demokrasi politik di tingkat Desa. 

Proses itu harus dimaknai sebagai proses awal dalam mewujudkan cita-cita pembangunan di desa. 

Ia pun mengingatkan agar perbekel terpilih, sekalipun melalui proses PAW, harus benar-benar mewujudkan kesejahteraan masyarakat desa.

Selain itu Agus meminta agar perbekel terpilih juga harus menjaga toleransi antar umat berugama. Terlebih Desa Celukanbawang selama ini dikenal sebagai desa yang plural dan heterogen.

Lebih lanjut Suradnyana mengatakan, Desa Celukanbawang juga sangat strategis dari sisi industri. 

Terlebih telah berdiri Pelabuhan Celukanbawang, dengan kawasan industri yang terdapat di areal tersebut.

 “Pelabuhan Celukanbawang nantinya akan terus dikembangkan oleh Pemerintah sesuai dengan program Nawacita dari Presiden Joko Widodo yang ingin menghidupkan kembali jalur-jalur laut,” ungkapnya.

Sekadar diketahui pada Minggu (20/12) lalu, telah dilangsungkan musdes di Desa Celukanbawang, dengan agenda pemilihan Perbekel Antar Waktu (PAW). 

Dalam proses PAW itu, ada tiga orang yang mencalonkan diri. Yakni I Putu Parwiyasa, Muhajir, dan Idham Halid.

Dalam proses musdes itu, panitia mengundang 275 orang untuk hadir. Dari ratusan orang itu, hanya 263 orang yang hadir. 

Setelah dilakukan proses pemungutan suara, calon atas nama Muhajir berhasil meraih 163 suara, I Putu Parwiyasa meraih 74 suara, Idham Halid mengumpulkan 25 suara, dan 1 suara lainnya dinyatakan tidak sah.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

4 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago