Categories: Bali

Tak Kunjung Melandai, Karangasem Tambah 18 Kasus Covid-19

AMLAPURA – Kasus Covid-19 di Kabupaten Karangasem bertambah 18 orang kemarin. Dengan begitu, jumlah kasus positif di Karangasem mencapai 1.367 kasus.

80 pasien Covid-19 di antaranya masih menjalani perawatan. Kadiskes Karangasem dr. I Gusti Bagus Putra Pertama yang juga Ketua Koordinator Penganan Covid-19

Karangasem mengungkapkan, 18 warga Karangasem yang dinyatakan positif terpapar virus corona kemarin tersebar di 7 kecamatan.

Yakni Kecamatan Abang sebayak 2 kasus, Kecamatan Bebandem 1 kasus, Kecamatan Karangasem 7 kasus, Kecamatan Kubu 1 kasus, Kecamatan Manggis 2 kasus, Kecamatan Rendang 2 kasus, dan Kecamatan Selat sebanyak 3 kasus.

“Sementara yang dinyatakan sembuh sebanyak 8 kasus. Dan satu kasus positif yang meninggal dunia bertambah satu kemarin. Yakni untuk kasus di Kecamatan Abang,” bebernya.

Dengan begitu, jumlah kasus positif di Karangasem mencapai 1.367 kasus. Sedangkan pasien konfirmasi yang telah sembuh menjadi berjumlah 1.223 kasus.

Karena kasus konfirmasi yang meninggal dunia bertambah satu kasus, dengan begitu jumlah pasien kasus konfirmasi yang meninggal menjadi 64 kasus. “Sementara jumlah kasus yang masih dalam perawatan berjumlah 80 orang,” jelasnya.

Lebih lanjut pihaknya kembali mengingatkan kepada seluruh masyarakat untuk disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan.

Seperti memakai masker yang benar, mencuci tangan dengan air dan sabun, jaga jarak dan perilaku hidup bersih dan sehat. Sehingga diharapkan tidak terjadi penambahan kasus Covid-19. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago