Categories: Bali

Dapat Jatah Remisi Nyepi, Seorang Napi Lapas Singaraja Langsung Bebas

SINGARAJA – Kementerian Hukum dan HAM menggelontorkan remisi Nyepi bagi para narapidana yang beragama Hindu. Tak terkecuali yang kini tengah menjalani masa tahanan di Lapas Singaraja.

Di Lapas Singaraja sendiri tercatat ada 122 narapidana yang menerima remisi Nyepi. Durasi remisi yang diberikan beragam. Mulai dari 15 hari sampai 2 bulan. Bahkan ada pula yang dinyatakan bebas murni.

Kalapas Singaraja Mut Zaini mengungkapkan, dari 122 orang narapidana yang menerima remisi, sebanyak seorang di antaranya dinyatakan bebas murni. Yakni I Kadek Supartika.

Sebelumnya ia menjalani masa pidana penjara selama 1 tahun. Ia pun mendapatkan remisi selama 15 hari sehingga dinyatakan berhak bebas murni. Namun narapidana ini tak serta merta menghirup udara bebas.

“Dia masih ada kasus pencurian di Polsek Busungbiu. Orangnya masih di lapas. Hanya statusnya sekarang tahanan titipan Polsek Busungbiu.

Sambil nanti menunggu perkaranya incraht. Kalau nggak salah kasus pertama dan kedua itu kasus pencurian,” kata Zaini.

Selain itu ada dua orang narapidana yang segera mengajukan asimilasi rumah. Sebab masa tahanan mereka dianggap sudah memenuhi syarat untuk menjalani asimilasi rumah.

Keduanya bahkan sudah menjalani sidang asimilasi siang tadi. “Sesuai Permenkumham, sudah memenuhi syarat untuk asimilasi rumah. Tapi kan harus proses sidang dulu.

Tadi mereka sudah melalui sidang, tinggal diajukan saja ke Kanwil Hukum dan HAM. Mudah-mudahan mereka bisa segera menjalani asimilasi,” jelasnya.

Zaini mengatakan sejak 2020 hingga kini tercatat ada 190 orang narapidana di Lapas Singaraja yang telah menerima asimilasi rumah.

Dari seratusan narapidana itu, sebanyak 2 orang diantaranya kembali menjalani masa penahanan. Sebab berurusan kembali dengan hukum.

Mereka bukan hanya wajib menjalani masa hukuman dari perkara yang baru, namun juga wajib menjalani sisa masa penahanan pada masa asimilasi. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago