Categories: Bali

2021, Ini Desa di Klungkung yang Muncul Kasus Gigitan Anjing Rabies

SEMARAPURA – Jumlah kasus gigitan anjing rabies di Kabupaten Klungkung mulai Januari hingga awal Mei 2021 mencapai 7 kasus. Dari jumlah kasus sebanyak itu, ada sebanyak puluhan warga Klungkung yang tergigit.

 

Kepala Dinas Pertanian Klungkung, Ida Bagus Gede Juanida beberapa waktu lalu membeberkan tujuh kasus gigitan anjing rabies itu di antaranya terjadi di wilayah Desa Tihingan, Takmung, Sampalan, dan Kelurahan Semarapura Kauh.

 

Adapun anjing rabies yang menggigit warga itu menurutnya rata-rata adalah anjing peliharaan yang diliarkan.

 

“Jadi anjing liar yang dirawat tetapi dibiarkan berkeliaran begitu saja di jalanan,” terangnya.

 

Dari tujuh kasus gigitan anjing rabies itu, ada puluhan warga yang tergigit. Bahkan kasus gigitan anjing rabies di Kelurahan Semarapura Kauh, tercatat ada sebanyak 16 warga di kelurahan itu yang harus dilarikan ke puskesmas untuk mendapatkan VAR.

 

Untungnya vaksin anti rabies (VAR) di Klungkung masih cukup aman. Hanya saja bila tergigit di lokasi berisiko tinggi, Dinas Kesehatan Klungkung perlu melakukan koordinasi dengan Dinas Kesehatan Provinsi Bali untuk bisa mendapatkan serum anti rabies (SAR).

 

Sementara itu, Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan Kabupaten Klungkung, I Wayan Karyana mengungkapkan VAR di Klungkung hingga saat ini masih aman. Jumlah VAR saat ini berkisar 1.500 dosis.

 

Sementara untuk stok SAR di Klungkung masih kosong sejak awal tahun 2021. Dinkes Klungkung tidak memiliki stok SAR akibat tidak ada rekanan yang menawarkan SAR di e-Katalog.

 

Sehingga bila ditemukan ada warga yang tergigit di lokasi resik tinggi, pihaknya akan berupaya mendapatkan SAR dengan memohon ke Dinas Kesehatan Provinsi Bali.

 

“Anggaran untuk pengadaan SAR ada, hanya saja barangnya di e-Katalog tidak ada. Kalau ada, langsung kami lakukan pengadaan,” ujarnya.

 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago