Categories: Bali

Mimih, Kerusakan Jalan Ahmad Yani Semakin Parah

SINGARAJA – Kerusakan jalan di ruas Jalan Ahmad Yani, tepatnya di sebelah timur simpang empat Pantai Penimbangan kian parah saja. Kerusakan tersebut berpotensi menggerus badan jembatan. Selain itu kerusakan juga mengancam keselamatan para pengendara.

 

Kerusakan itu telah terjadi sejak sepekan lalu. Awalnya terdapat lubang dengan diameter sekitar 20 centimeter di lokasi itu. Semula lubang itu tak terlalu membahayakan masyarakat. Lama kelamaan, lubang terus membesar. Hingga diameternya lebih dari 50 centimeter.

 

Belakangan petugas Dinas Perhubungan Buleleng sempat memasang water barrier di sana. Sebagai penanda agar pengendara tak terlalu dekat dengan lubang. Sebab lubang itu berpotensi membuat pengendara sepeda motor tercebur ke dalamnya.

 

Ternyata pada Rabu (19/1) kerusakan kian parah saja. Diameter lubang kini lebih dari satu meter. Sebuah water barrier yang sempat dipasang, tercebur ke dalam lubang.

 

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Buleleng I Putu Adiptha Ekaputra mengatakan, hal tersebut telah dilaporkan pada Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional (BBPJN) Wilayah VIII. Sebab kewenangan pengelolaan dan perbaikan ada di tangan balai.

 

“Kami sudah informasikan pada rekan-rekan di Balai. Mungkin masih menunggu proses perbaikan. Mudah-mudahan dalam waktu dekat sudah bisa segera diperbaiki,” kata Adiptha.

 

Menurutnya ruas jalan yang mengalami kerusakan pada musim penghujan ini cukup banyak. Bukan hanya di ruas Jalan Ahmad Yani saja. Namun juga ruas Jalan Raya Giri Emas-Sekumpul, serta Jalan Srikandi. Hal itu membuat Dinas PUTR dalam posisi dilematis. Sebab biaya pemeliharaan rutin hanya tersedia sebanyak Rp 200 juta per tahun.

 

“Harus skala prioritas. Karena anggaran sebesar itu tidak mungkin cukup melakukan perbaikan menyeluruh. Kami akan berupaya melakukan pemeliharaan semaksimal mungkin dengan dana yang tersedia,” ujarnya.

 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago