Categories: Denpasar & Badung

Tragis! Jadi Korban Tabrak Lari di Jalur Setan, Pelajar SMP Itu Akhirn

RadarBali.com – Seorang pelajar SMPN 2 Melaya mengalami kecelakaan lalu lintas di jalur tengkorak Gilimanuk-Denpasar, Selasa (8/8) sekitar pukul 16.00, akhirnya berpulang.

Ketut Wiranata, 14, tewas setelah menjalani operasi di IGD RS Sanglah. Menurut keterangan bibi korban Luh Sari, 45, yang ditemui di IGD RS Sanglah, lakalantas yang dialami Wiranata terjadi di Jalan Raya Gilimanuk Denpasar.

Saat itu Wiranata bersama teman sekolahnya pulang dari warnet mencari data-data untuk tugas sekolah.

Wiranata akan pulang menuju rumahnya yang berada di daerah Candi Kesuma, Jembrana.  Korban mengendarai sepeda motor Yamaha Jupiter MX.

Ketika melintasi Jalan Raya Gilimanuk Denpasar, dia ditabrak mobil dari arah belakang. Melihat korban tersungkur, mobil tersebut kabur.

Akibat kejadian tersebut Wiranata mengalami luka parah. Patah tulang rahang, patah tangan dan pendarahan.

“Saya dan ibu korban mengetahui kejadian kecelakaan yang dialami Wiranata dari pihak rumah sakit. Saat itu saya berada di rumah,” ujar Sari.

Diungkapkan Sari, Wiranata tidak sadarkan diri (koma) ketika diberikan perawatan medis di RSUD Jembrana.

Akhirnya pihak dokter memutuskan untuk dirujuk ke RS Sanglah. Namun ketika menjalani perawatan di IGD, nyawa korban tak bisa diselamatkan.

Penyebab kematian kata dokter karena banyak keluar darah dari otak dan mengalami beberapa bentuk trauma di kepala. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago