Categories: Denpasar & Badung

Tak Ada Kaitan Gerhana Bulan dengan Banjir Rob dan Gelombang Pasang

DENPASAR – Fenomena alam besar terjadi Sabtu (28/7) dini hari hingga pagi tadi. Yakni Gerhana Bulan Total (GBT). 

GBT kali ini terbilang istimewa karena durasinya akan jadi yang terlama di abad ke 21 ini. Yakni kurang lebih selama 103 menit.

Kepala BMKG Wilayah III Denpasar M.Taufik Gunawan menegaskan fenomena GBT kali ini tidak ada sangkut pautnya dengan banjir rob dan gelombang tinggi yang terjadi beberapa hari ini.

“Paling hubungan ya dengan air pasang. Karena pada saat itu gaya tarik menarik bumi dan bulan sangat tinggi,” kata Taufik Gunawan.

Kendati tidak ada hubungan antara GBT dengan banjir rob, namun BPBD Badung mensiagakan tim reaksi cepat untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Badung Ermy Setiari mengatakan telah berkoordinasi dengan jajarannya yang ada di masing-masing kecamatan guna mengambil tindakan cepat jika terjadi banjir rob hingga ke permukiman warga.

“Kami selalu standby. Sehingga ketika terjadi bencana, tim kami akan segera turun ke lapangan,” ungkap Ermy Setiari.

Menurutnya, pihaknya akan tetap memberikan atensi terhadap fenomena alam ini. “Kami akan koordinasi dengan Kades, Lurah, Kaling, jika ada laporan akan merapat,” pungkasnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago