Categories: Denpasar & Badung

Demo Tolak IMF, Koster: Kalau Tidak Penting-penting Amat Tak Usah Demo

DENPASAR – Aksi menolak pertemuan tahunan IMF – World Bank di Bali benar-benar menyita perhatian publik.

Bahkan, Gubernur Bali I Wayan Koster ikut memberikan tanggapan terkait beberapa aksi demo menolak IMF – World Bank.

Saat konferensi pers di kantor Gubernur Bali, Selasa (9/10) sore, Gubernur Wayan Koster menyatakan bahwa orang-orang

yang berdemo menentang IMF-World Bank bukanlah orang-orang yang merepresentasikan aspirasi masyarakat Bali.

“Sehingga aspirasi yang disampaikan bukanlah aspirasi masyarakat Bali. Karena masyarakat Bali dikenal sebagai masyarakat yang ramah dan santun

terhadap setiap tamu yang datang ke Pulau Bali. Apalagi tamu kali ini datang dari berbagai negara,” ujar Gubernur I Wayan Koster.

Koster juga mengajak masyarakat Bali agar jangan mau ikut jika ada yang mau mengajak untuk berdemo soal IMF-WB.

Meski tidak ada larangan secara resmi untuk tidak berdemo, karena itu adalah hak warga negara untuk menyampaikan aspirasi.

“Saya mengajak masyarakat Bali, jangan mau diajak demo. Kalau nggak penting-penting amat nggak usah demo. Apa manfaatnya,” tegas Koster.

Lanjut dia, saat ini pihaknya telah berkoordinasi dengan pihak keamanan, untuk menjaga keamanan dan kondusifitas Bali selama IMF-WB.

Karena pihaknya tidak mau mengambil resiko sekecil apapun. Gubernur Koster juga menampik adanya tuduhan dari para demonstran yang menyebut IMF-WB tidak menguntungkan dan merupakan pemborosan anggaran.

“Kegiatan ini jelas bukan merupakan pemborosan. Karena dampaknya jauh lebih besar bagi kemajuan pembangunan dan perekonomian Indonesia, khususnya Bali,” tandasnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago