Categories: Denpasar & Badung

Digaruk Saat Layani Pria Hidung Belang, 22 PSK Danau Tempe Disidang

DENPASAR-Sebanyak 22 pekerja seks komersial (PSK) di kawasan lokalisasi Danau Tempe, Denpasar Timur, Senin (12/11) menjalani sidang di Balai Banjar Kelandis, Jalan Hayam Wuruk, Denpasar.

 

Puluhan wanita penjaja seks itu disidang setelah sebelumnya terjaring razia yang dilakukan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Denpasar.

 

Bahkan selain menggaruk puluhan pekerja seks, petugas juga mengamankan tiga orng germo dan seorang pria hidung belang.

 

Kasat Pol PP kota Denpasar, Dewa Sayoga mengatakan, puluhan wanita PSK itu diamankan dari tempat lokalisasi di kawasan Danau Tempe, Denpasar pada Sabtu (10/11) malam.

 

Dikatakan Dewa Sayoga, para PSK ini dinilai melanggar Pasal 39 ayat (1), (2) dan (3), Peraturan Daerah (Perda) No 1 Tahun 2015 tentang ketertiban umum, juncto Perda No 7 Tahun 1993 tentang Pemberantasan pelacuran.

 

“Satu pengunjung atau pelanggan dan mucikari dikenakan pasal yang sama seperti 22 pekerja seks,”terang Dewa Sayoga.

 

Mereka lanjutnya, dikenakan denda masing-masing sebesar Rp 400 ribu ditambah ongkos perkara Rp 2.000.

 

Sedangkan  untuk mucikari, lanjut Dewa Sayoga, mereka dikenakan denda Rp 1.200.00 dan ongkos perkara Rp.2. 000. “Untuk satu pelanggan dikenakan denda Rp. 400 ribu,” tukas Sayoga.

 

Sementara itu, selain menyidangkan puluhan PSK, sidang tindak pidana ringan (tipiring) juga menyidangkan 4 orang pedagang kaki lima dan 13 orang pelanggar kawasan tanpa rokok .

 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: perdaktr

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

3 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago