Categories: Denpasar & Badung

Sedih, Napi yang Meninggal Dunia Itu Seharusnya Bebas Hari Ini

DENPASAR – Jenazah Agus Suprastia, narapidana Lapas Kelas IIA Kerobokan, Badung, yang meninggal dunia di RSUP Sanglah Denpasar, 30 Desember 2018 lalu hingga kini masih dititip di kamar jenazah.

Yang menyedihkan, sebelum meninggal dunia, seharusnya pria 60 tahun ini dinyatakan bebas dari Lapas Kerobokan Kamis (3/1) hari. 

“Seharusnya dia (korban) bebas tanggal 3 Januari hari ini. Tapi, malah keburu meninggal karena sakit beberapa hari sebelum bebas,” kata Kasi Pembinaan Narapidana dan Anak Didik Lapas Kerobokan Nyoman Budi, Rabu (3/1) siang. 

Hingga kini, pihak Lapas Kerobokan masih berusaha mencari pihak keluarga korban. Jika nanti belum ada keluarga korban yang menghubungi, pihak Lapas akan mengubur jasad Agus Suprastia

“Kalau memang nanti belum diketahui keluarganya biar segera kami kuburkan dan disaksikan saksi dari kepolisian,” tambah Nyoman Budi. 

Agus Suprastia sendiri merupakan narapidana kasus penggelapan. Agus divonis majelis hakim PN Denpasar hukuman empat bulan penjara.

Saat vonis, Agus dinyatakan mengidap penyakit TB yang kini justru merenggut nyawanya. Sejak berada di dalam tahanan Lapas Kerobokan, Agus sering bolak balik rumah sakit untuk pengobatan.

Bahkan, selama menghuni Lapas Kerobokan, dia ditempatkan di dalam karantina khusus karena sakit yang menderanya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago