Categories: Denpasar & Badung

Iuran BPJS Naik, Badung Anggarkan Rp 143 Miliar untuk Program KBS

MANGUPURA – Kenaikan iuran BPJS Kesehatan yang ditetapkan pemerintah per 1 Januari 2020 membuat pening banyak pihak.

Tak terkecuali Pemkab Badung – kabupaten terkaya di Bali dan Indonesia. Meski pening, Pemkab Badung bakal menambah beban anggaran.

Apalagi, program kesehatan Krama Badung Sehat (KBS) yang bekerjasama dengan BPJS Kesehatan, seluruh preminya (Kelas III) ditanggung dana APBD.

Pemkab Badung menganggarkan untuk pembayaran iuran tersebut mencapai Rp 143.640.000.000.

Data Dinas Kesehatan Kabupaten Badung, total warga yang tertanggung program KBS sebanyak 285.000 jiwa, dengan premi yang dibayarkan sebelum adanya kenaikan sebesar Rp 78.660.000.000.  

Dari perhitungan dengan jumlah warga tertanggung tersebut dikalikan pembayaran premi 12 bulan, maka anggaran yang dibutuhkan sebesar Rp 143.640.000.000.

Atau ada penambahan beban sebesar Rp 64.960.000.000. Anggaran ini juga sudah masuk dalam RAPBD Badung 2020.

“Pemerintah pusat telah menetapkan adanya kenaikan premi BPJS Kesehatan yang mulai berlaku per 1 Januari 2020.

Untuk kelas III naik menjadi Rp 42 ribu per bulan, tentu cukup berpengaruh pada pembayaran iuran, karena dibebankan pada APBD,” jelas Kepala Dinas Kesehatan I Gede Putra Suteja.

Kata dia, dalam RAPBD Badung tahun 2020 yang sedang dalam pembahasan dengan DPRD.

Namun, sesuai komitmen Bupati Badung, seluruh biaya kesehatan masyarakat Badung yang memiliki KTP Badung itu semuanya ditanggung.

“Kabupaten Badung telah 100 persen universal health coverage (UHC), ini merupakan komitmen Bapak Bupati memberikan pelayanan kesehatan prima kepada masyarakat,” pungkasnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

4 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago