Categories: Denpasar & Badung

Duh, Kabag Hukum Akui Tak Tahu Materi Aksi Tolak RUU Omnibus Law

DENPASAR – Kabag Hukum Pemprov Bali Ida Bagus Sudarsana mendatangi massa aksi tolak RUU Omnibus Law yang tergabung dalam Koalisi Rakyat Bali (KIRAB) di depan Kantor Gubernur Bali, Jumat (6/3).

Lucunya, Sudarsana ini hadir mewakili Gubernur Bali Wayan Koster tanpa mengetahui materi aksi. Padahal, aksi ini merupakan kelanjutan pada aksi yang digelar 6 Februari 2020 lalu.

Saat itu, massa aksi pernah memberikan surat pernyataan untuk menolak RUU Omnibus Law. Surat itu diserahkan kepada Kepala Dinas Ketenagakerjaan (Kadisnasker) Pemprov Bali.

Saat itu, Kadisnaker berjanji akan memberikan surat tersebut kepada Gubernur Bali dan dibahas lebih lanjut.

Bahkan, massa juga saat itu meminta agar Gubernur Bali bersikap dan menyerahkan surat tersebut kepada pemerintahan pusat.

“Saya tidak tahu materi yang diberikan ke Kadisnaker. Tapi saya yakin surat itu sudah sampai ke meja Gubenur,” ujar Sudarsana kepada massa aksi.

Selain itu, Sudarsana juga meminta agat surat berisi alasan menolak RUU Omnibus Law itu agar diberikan kepadanya melalui email ataupun PDF yang dikirim ke kontak  Whatsapp.

“Nanti saya sampaikan ke Pak Gubenur. Saat ini Pak Gubernur lagi ada pertemuan resmi se – Bali untuk membahas corona,” ujarnya.

Hal tersebut memicu terjadinya perdebatan Panjang di lapangan. Vany Primaliraning selaku Direktur LBH Bali yang hadir dalam aksi meminta pihak Pemprov Bali untuk menanggapi persoalan ini.

“Sudah satu bulan kami menunggu. Sejak aksi pertama kami 6 Februari lalu. Jadi, jangan alihkan ke virus corona. Kami minta gubernur serius menerima kami, menerima aspirasi kami,” tegasnya.

Vany meminta Gubenur Bali untuk segera bersikap terkait RUU Omnibus Law. Apalagi, Pemerintah Provinsi Bali baru saja mengesahkan Perda Ketenagakerjaan yang cukup berperspektif buruh.

“Pak Gubernur jangan cuma semangat diawal membela buruh. Kami meminta Pak Gubernur segera bersikap dan menolak RUU Omnibus Law,” tutupnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

2 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago