Categories: Denpasar & Badung

Denpasar Tutup Tiga Objek Penting, Jika Melanggar, Jalur Hukum Menanti

DENPASAR – Pemerintah Kota Denpasar mulai menutup sejumlah fasilitas umum. Hal itu dilakukan untuk memutus penyebaran wabah corona virus disease (Covid-19).

Beberapa ruang publik yang ditutup seperti Lapangan Renon, Lapangan Puputan, dan juga Lapangan Lumintang.

Penutupan itu resmi berlaku Kamis (16/4) lalu. Dengan adanya penutupan itu, masyarakat diimbau tidak melakukan aktifitas atau berkumpul di sejumlah area tersebut seperti jogging dan bersepeda. 

“Untuk sementara kami Pol PP Kota Denpasar berkoordinasi dengan Dinas Perkim (Perumahan, Kawasan Permukiman) Kota Denpasar,

sebaiknya sejumlah ruang publik ini ditutup sementara dari segala aktifitas,” terang Kasat Pol PP Kota Denpasar, Dewa Sayoga, Sabtu (18/4).

Penutupan sementara ini pun dilakukan dengan memasang palang kayu pada pintu masuk kawasan lapangan.

Selain itu sejumlah banner berisi himbauan juga dipasang di beberapa sudut tiga kawasan tersebut. Itu dibuat agar masyarakat bisa membaca dan bisa memahami isi imbauan tersebut.

Selain itu untuk menjalankan imbauan tersebut, pihak Pol PP kota Denpasar juga secara rutin melakukan pengawasan. 

Masyarakat yang masih melakukan kegiatan berkumpul di tenpat umum akan dibubarkan dengan cara yang humanis.

Seperti yang dilakukan Jumat (17/4) kemarin. Pol PP Kota Denpasar membubarkan masyrakat yang berkumpul, bermain catur di kawasan Jalan Kali Asem, Puputan, Denpasar.

Beberapa tempat nongkrong di kawasan itu juga diberikan imbauan. “Pol PP wajib mengingatkan serta membubarkannya. Dan apabila membangkang Pol PP akan mengkoordinasikan

dengan kepolisian untuk tindakan hukumnya. Sebab yang dilanggar kan UU No: 4 Tahun 1984 tentang  wabah penyakit menular,” tandas Dewa Sayoga.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

2 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago