Categories: Denpasar & Badung

Disorot Jokowi, Dr. Daniel: Bali Jadi Etalase Indonesia di Mata Dunia

DENPASAR – Bali menjadi sorotan Presiden Joko Widodo alias Jokowi karena lonjakan kasus positif dan angka kematian Covid 19 meningkat beberapa minggu terakhir.

Tim Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI berkolaborasi dengan 8 Pemprov di Indonesia termasuk Pemprov Bali berupaya memutus lonjakan kasus Covid-19 agar segera mereda.

Hal ini sesuai arahan Presiden Joko Widodo alias Jokowi melalui Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan

dalam rangka tugas percepatan penangan pandemi Covid-19 dan sekaligus memulihkan pandangan dunia internasional terhadap Indonesia.  

Staf Khusus Kementerian Kesehatan dr. Daniel Tjen mengatakan, kunjungan tim Kemenkes ini sesuai arahan Presiden Jokowi melalui Menko Martim dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan.

“Ada delapan provinsi yang diprioritaskan (untuk penanganan Covid-19, red,). Dan, intinya bersama dengan gubernur dan jajaran, berkolaborasi,

agar target yang diberikan Presiden (percepatan penanganan Covid-19 dalam 14 hari red,) bisa dicapai,” ujar dr. Daniel Tjen di depan Gubernur Koster di Ruang Rapat Balai Gajah, Jayasabha, Denpasar. 

Khusus pada penurunan angka kematian, dikatakan dr. Daniel Tjen, harus  diintervensi dengan membuat definisi operasional dengan benar, apakah meninggal akibat Covid-19 atau disebabkan penyakit penyerta lain sesuai dengan panduan dari WHO.

Dr. Daniel Tjen juga menyoroti perlintasan darat dan laut masuk ke Bali yang agak rawan. “Perbatasan darat dan laut harus dijaga ketat.

Target diberikan 14 hari, kita harus berusaha percepat dan perbesar angka kesembuhan. Ini perlu langkah konsisten dan intens. Lalu yang tidak kalah penting tenaga kesehatan harus betul- betul dilindungi,” pungkasnya.

Rombongan Kemenkes RI  ini akan berada selama tiga hari di Bali. Mereka direncanakan memantau langsung di antaranya petugas kesehatan di kabupaten/kota hingga desa-desa.

Dalam pertemuan itu, hadir pula Sekda Provinsi Bali Dewa Made Indra, OPD terkait, direktur RSUD se-Bali serta jajaran Polda, TNI dan stakeholder terkait lain. 

Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago