Categories: Denpasar & Badung

Bikin Kerumunan, Satgas Covid Desa Pemecutan Kaja Bubarkan Geng Motor

DENPASAR – Di tengah pelaksanaan Pemberlakukan Pembatasan  Kegiatan Masyarakat (PPKM ) Mikro malah ada ada geng motor berkeliaran di Kota Denpasar.

Satgas Penanggulangan COVID-19 Desa Pemecutan Kaja  pun bertindak sigap dan membubarkan aksi geng motor itu. 

Sebelum dibubarkan, beberapa orang terciduk sedang berkumpul dan diduga geng motor berkeliaran di wilayah Desa Pemecutan Kaja, Sabtu (20/2) malam. 

“Kami sudah tertibkan dan kami mengambil langkah pembubaran. Kita melaksanakan pembubaran di sepanjang Jalan Buluh Indah serta mengimbau mereka untuk

tidak meminum miras dan memakai narkoba apalagi melakukan trek-trekan dan angkat-angkat motor,” ujar Plt. Perbekel Desa Pemecutan Kaja IB Putu Sudhiarta  kemarin.

IB. Sudhiarta mengatakan, selain melaksanakan langkah pembubaran anak-anak muda yang menghabiskan malam minggu

dengan berkumpul yang berpotensi melaksanakan trek-trekan, pihaknya juga melaksanakan sosialisasi PPKM Berbasis Mikro dan pembagian masker gratis.

Dalam sosialisasi yang dilakukan adalah memberikan pemahaman kepada  masyarakat mentaati protokol kesehatan dengan 6 M yakni memakai

masker standar dengan benar, mencuci tangan, menjaga jarak, mengurangi bepergian, meningkatkan imun, dan mentaati aturan.

Tidak hanya bagi masyarakat kegiatan sosialisasi juga diberikan kepada pelaku usaha. Agar mereka menyediakan sarana protokol kesehatan  seperti menyediakan tempat cuci tangan, hand sanitaizer dan masker. 

Setelah melakukan sosialisasi beberapa kali, menurutnya masyarakat mulai sadar dan mentaati protokol kesehatan.

Hal itu bisa dikatakan karena pelanggar  protokol kesehatan semakin menurun dibandingkan pelaksanaan sosialisasi sebelumnya. Dengan sadarnya masyarakat diharapkan bisa menekan penularan covid 19. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago