Categories: Denpasar & Badung

Pegawai PN Denpasar Disuntik Vaksin, Ini Imbuan untuk Pencari Keadilan

DENPASAR – Sebanyak 160 orang terdiri dari pegawai, sekuriti, hingga hakim di Pengadilan Negeri (PN) Denpasar mengikuti vaksinasi Covid-19, Jumat (19/3).

Yang menarik dari pelaksanaan vaksin ini beberapa orang pegawai terlihat tegang saat hendak disuntik dan sesudah disuntik.

Juru bicara (jubir) PN Denpasar I Made Pasek mengatakan, vaksin tahap pertama terselenggara berkat kerja sama dengan Dinas Kesehatan Kota Denpasar.

Vaksin kedua akan dilanjutkan pada pertengahan April. “Vaksi ini untuk membentuk kekebalan tubuh atau imun.

Para pegawai termasuk hakim ingin imunitasnya terjaga agar masyarakat pencari keadilan tidak merasa ragu datang ke PN Denpasar,” tutur Pasek.

Hakim asal Karangasem ini mengungkapkan, dengan adanya vaksin masyarakat pencari keadilan merasa nyaman saat masuk ke PN Denpasar.

Begitu juga dengan pegawai dan hakim tidak was-was saat berhadapan dengan masyarakat. “Meski divaksin harus tetap menjaga protokol kesehatan,” tukasnya.

Ditanya beberapa karyawan yang tegang, Pasek menyebut secara umum semuanya siap divaksin. Ini karena sebelumnya sudah disosialisasikan.

“Kami sudah informasikan tidak perlu khawatir. Kalau ada yang tegang mungkin tidak terbiasa disuntik,” jelasnya.

Sementara itu, I Wayan Sudana salah satu satpam di PN Denpasar mengaku biasa saja saat disuntik dan usai divaksin.

“Saya tidak merasakan apa-apa. Saya juga biasa saja, tidak ada rasa takut divaksin,” terang pria 40 tahun itu.   

Ditanya beberapa pegawai yang tegang, menurutnya mereka yang tegang karena mendengar kabar vaksin memiliki efek samping.

“Di medsos kan sempat ada kabar setelah divaksin pusing, bahkan pingsan. Mungkin mereka kepikiran kabar itu,” imbuh bapak tiga anak itu.

Ia bersyukur bisa divaksin. Pasalnya, sebagai satpam dirinya setiap hari selalu berinteraksi dengan masyarakat yang datang. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago