Categories: Denpasar & Badung

Kasus Positif Turun, Sayang Pasien Covid Meninggal Masih Ada di Bali

DENPASAR – Meski kasus harian di Bali dibawah angka 50 orang setiap harinya, namun angka kematian karena Covid 19 masih tetap menghantui warga Pulau Dewata.

Per Senin kemarin (14/6), masih ada tambahan orang yang meninggal dunia sebanyak 2 orang, dimana sebelumnya secara total ada 1.523, dan sekarang menjadi 1.525 atau 3,19 persen dari mereka yang positif di Bali.

Mereka yang positif di Bali pun ada sebanyak 47.802 orang karena kemarin ada tambahan sebanyak 48 orang, dimana 39 antaranya karena tranmisi lokal dan 7 diantaranya karena PPDN dan 2 PPLN.

Sedangkan yang sembuh ada sebanyak 58 orang, atau secara komulatif menjadi 45.883 orang. Jika dipersentase, tingkat kesembuhan di Bali mencapai 95,99 persen.

Untuk kasus aktif per hari ini menjadi 394 orang atau 0,82 persen. Untuk mempercepat penanganan pandemi, Dewa Made Indra

selaku Ketua Harian Satgas Penanganan Covid 19 di Bali menyampaikan, pemerintah telah melakukan upaya vaksinasi kepada masyarakat.

Sasaran vaksinasi yang telah terlayani adalah SDM kesehatan, petugas pelayanan publik dan lansia. Masyarakat yang telah memperoleh vaksin 1 sebanyak 1.693.555 orang dan vaksin 2 sebanyak 685.827 orang.

“Total vaksin yang terdistribusi sebanyak 2.974.330 dosis dengan sisa stok vaksin sebanyak 594.948 dosis,” kata Dewa Made Indra kemarin.

Selain itu, masyarakat juga diharapkan agar selalu disiplin melaksanakan 6M yakni memakai masker standar dengan benar, menjaga jarak,

mencuci tangan, mengurangi bepergian, meningkatkan imun, dan menaati aturan serta diimbau untuk tidak berkerumun, dan membatasi kegiatan sosial sesuai dengan aturan yang berlaku. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago